Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Toyota Dream Car Art Contest 2022, Lomba Anak Menggambar Mobil Impian, Ini Pemenangnya

F Yosi - Kamis, 18 Agustus 2022 | 07:00 WIB
Pemenang Lomba Menggambar Mobil Impian Toyota 2022
TAM
Pemenang Lomba Menggambar Mobil Impian Toyota 2022

Otomotifnet.com - Kendati masih di tengah kondisi yang penuh tantangan sebagai dampak dari pandemi COVID-19, lomba menggambar mobil impian Toyota (Toyota Dream Car Art Contest) 2022 akhirnya mencapai tahapan puncak.

Setelah melalui tahap penyeleksian dan penjurian, pengumuman para pemenang TDCAC untuk pertama kalinya akan dilakukan secara tatap muka langsung, dengan tetap mematuhi protokol kesehatan yang ada.

Tahun ini, sebagai bagian dari perayaan Hari Ulang Tahun Kemerdekaan Republik Indonesia ke-77, Toyota Indonesia merefleksikan semangat untuk tumbuh berkembang bersama masyarakat Indonesia melalui penyelenggaraan national awarding TDCAC.

Pengumuman pemenang TDCAC ini digelar di booth Toyota yang bertema Indonesia Proud, di ajang Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2022.

“Toyota secara konsisten menyelenggarakan TDCAC ini sejak tahun 2004, yang merupakan salah satu bagian dari program keberlanjutan Toyota untuk pendidikan nonformal bagi anak-anak melalui pengembangan kreativitas dalam menciptakan solusi mobilitas masa depan”, ujar,  Vice President Director PT Toyota-Astra Motor, Henry Tanoto.

Di tahun ini, walau masih di tengah banyak keterbatasan akibat COVID-19, anak-anak Indonesia menunjukkan antusiasme yang sangat besar terhadap kontes ini.

Terbukti dari lebih dari 2.000 karya diterima panitia berasal dari 20 provinsi di Indonesia.

“Di masa depan, kami berharap semakin banyak anak-anak Indonesia ikut berpartisipasi dalam TDCAC dengan saling berbagi ide mengenai mobil impian masa depan dan meningkatkan kesadaran mereka terhadap isu lingkungan dan sosial,” tambah, Henry.

Juara 1 kategori 2 usia 8-11 tahun. Nadine Elaria Kedna, usia 8 th, asal Bandung – Jawa Barat Judul karya: Animal Puzzle Car
TAM
Juara 1 kategori 2 usia 8-11 tahun. Nadine Elaria Kedna, usia 8 th, asal Bandung – Jawa Barat Judul karya: Animal Puzzle Car

TDCAC 2022

Editor : Panji Nugraha

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa