Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Diskusi Panjang Para Menteri, Nasib Harga Pertalite Masih Belum Final

Irsyaad W - Kamis, 25 Agustus 2022 | 21:25 WIB
Sri Mulyani sebut belum ada keputusan final terkait harga Pertalite, masis didiskusikan para menteri
Kolase KOMPAS.com/KRISTIANTO PURNOMO/Pertamina
Sri Mulyani sebut belum ada keputusan final terkait harga Pertalite, masis didiskusikan para menteri

Otomotifnet.com - Hingga kini, nasib harga Pertalite masih belum final.

Apakah harga Pertalite akan naik atau tetap dengan alternatif skema lain.

Sebab saat ini para Menteri masih berdiskusi panjang soal harga Pertalite dan Solar.

Hal ini dikatakan Menteri Keuangan, Sri Mulyani usai rapat terbatas di Istana Kepresidenan, Jakarta, (24/8/22).

"Ya kita kita sedang diskusikan di antara para menteri. Nanti dilaporkan ke Bapak (Presiden Joko Widodo) kemudian, baru disiapkan ya," kata Sri Mulyani.

Sri Mulyani mengatakan, hingga saat ini belum ada skema kebijakan terkait BBM yang diambil oleh pemerintah.

"Belum," katanya singkat.

Terpisah, Menteri Koordinator Bidang Perekonomian, Airlangga Hartarto mengatakan pihaknya sesegera mungkin akan menyerahkan alternatif skema kebijakan penyesuaian harga BBM bersubsidi ke Presiden Jokowi.

"Sesegera mungkin ya," tuturnya.

Sebelumnya, Airlangga mengatakan pemerintah telah menyiapkan sejumlah alternatif penyesuaian harga BBM bersubsidi.

Editor : Panji Nugraha

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa