Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Pria Gampar Sopir Bus Transjakarta Jadi Tersangka, Ditahan 20 Hari

Ferdian - Senin, 29 Agustus 2022 | 20:20 WIB
Pria yang tampar sopir bus TransJakarta
Twitter/@ganarmdhn
Pria yang tampar sopir bus TransJakarta

Otomotifnet.com - Pengemudi Mobilio yang menampar sopir Bus Transjakarta sudah ditetapkan jadi tersangka.

Diketahui peristiwa penamparan itu terjadi di Jalan TB Simatupang, Pasar Minggu, Jakarta Selatan (25/8/2022).

Kapolres Metro Jakarta Selatan Kombes Yandri Irsan mengatakan, tersangka KM ditahan selama 20 hari.

"Ditahan 20 hari dalam proses penyidikan," kata Yandri saat dihubungi wartawan (29/8/2022).

Yandri menjelaskan, tersangka KM ditahan di Rutan Polres Metro Jakarta Selatan sejak Sabtu (27/8/2022).

Penetapan tersangka terhadap KM setelah penyidik merampungkan gelar perkara.

"Hasil gelar perkara status KM sudah dinaikkan dari saksi menjadi tersangka," kata Yandri.

Sementara itu, Yandri mengungkap motif tersangka KM menampar sopir Transjakarta.

"Motif berdasarkan keterangan tersangka karena emosi saja, karena berebut lajur jalan," ungkapnya.

Sebelumnya viral di media sosial sebuah video yang menampilkan keributan antara pengemudi mobil pribadi dengan sopir bus Transjakarta.

Editor : Iday

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa