Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Ini Pilihan GPS Tracker Superspring di Otobursa Tumplek Blek 2022

Naufal Shafly,Ferdian - Sabtu, 3 September 2022 | 10:45 WIB
Produk GPS Tracker dari Superspring.
Naufal/GridOto.com
Produk GPS Tracker dari Superspring.

Otomotifnet.comSuperspring GPS Tracker umbar beragam program dalam di ajang Otobursa Tumplek Blek 2022.

Menurut Ilhamsyah, Creative Marketing Superspring, pihaknya akan memberikan special price khusus di ajang tersebut.

"Kami ada special price selama Otobursa Tumplek Blek 2022, soal berapa besaran potongan harganya, datang saja ke booth kami," ucap Ilham saat ditemui (1/9/2022).

Selain potongan harga atau special prize, Superspring juga memberikan undian lucky dip bagi semua konsumen yang melakukan transaksi di event tahunan tersebut.

"Hadiahnya ada bermacam-macam, yang paling besar adalah gratis berlangganan produk kami selama satu tahun," jelas Ilham.

Buat yang belum tahu, Superspring merupakan perusahaan teknologi yang menyediakan produk GPS Tracker untuk beragam kebutuhan, salah satunya keperluan keamanan kendaraan.

Ilustrasi. Superspring C40 akan hadir di ajang Otobursa Tumplek Blek 2022
Naufal/GridOto.com
Ilustrasi. Superspring C40 akan hadir di ajang Otobursa Tumplek Blek 2022

Dalam Otobursa Tumplek Blek 2022, Superspring akan membawa seluruh lini produk mereka, yakni M20, VT-20e, C20, S250 dan C40.

Namun, pada ajang ini dua produk jagoannya adalah M20 dan VT-20e.

"Sebab dua produk ini yang kami nilai paling cocok dengan segmen market pengunjung Otobursa," imbuhnya.

Editor : Iday
Sumber : GridOto.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa