Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Update Harga BBM Seluruh Indonesia, Mana Yang Paling Murah?

Harryt MR - Jumat, 30 September 2022 | 20:30 WIB
Sudah ada penyesuaian harga jual BBM. Pilih mana yang paling murah?
Gridoto News
Sudah ada penyesuaian harga jual BBM. Pilih mana yang paling murah?

Otomotifnet.com - Belakangan ramai tudingan Pertalite makin boros, ramai-ramai netizen berkoar pindah ke Vivo.

Sah-sah saja, konsumen bebas memilih.

Nah memang selisih berapa sih harga jual dari masing-masing merek BBM.

Seperti diketahui, sudah ada penyesuaian harga jual BBM.

Termasuk di SPBU Vivo.

Pantauan di SPBU milik PT Vivo Energy Indonesia telah ada kenaikan harga per 27 September 2022.

Yakni BBM Vivo jenis Revvo 89 yang naik Rp 700 dari harga sebelumnya Rp 10.900 per liter menjadi Rp 11.600 per liter.

Adapun harga BBM Vivo jenis Revvo 92 dan Revvo 95 masih stabil.

Revvo 92 dibanderol Rp 15.400 per liter, dan Revvo 95 dilego Rp 16.100 per liter.

Nah, sebelumnya BBM Vivo jenis Revvo 89 laris dibeli usai pemerintah menaikkan harga Pertalite dari Rp 7.650 menjadi Rp 10.000 per liter pada 3 September 2022 lalu.

Ketika itu, BBM Revvo 89 dijual Rp 8.900 per liter.

Kemudian harga Revvo 89 dikatrol naik jadi Rp 10.900 per liter.

Update teranyar, BBM Vivo jenis Revvo 89 kini dipasarkan Rp 11.600 per liter. 

Dilanjut kita pantau merek BBM lain kompetitor Pertamina.

Yakni ada SPBU BP-AKR yang justru telah menurunkan harga jual BBM-nya per 14 September 2022.

SPBU berkelir hijau ini, punya produk BBM BP 90 yang setara Pertalite dari segi angka oktannya.

Harga BBM BP 90 turun menjadi Rp 14.890 per liter dari semula Rp 15.320 per liter.

Berikutnya BP 92, dengan spesifikasi RON 92 atau setara Pertamax.

BP 92 turun harga dari Rp 15.420 per liter menjadi Rp 14.990 per liter.

Nah belum afdol kalau enggak komplit, berikut ini diabsen satu persatu update harga BBM yang dikutip dari masing-masing laman merek BBM di seluruh Indonesia.

Sebagai catatan, rincian harganya dibuat range.

Sebab ada perbedaan harga jual di beberapa daerah, terkait distribusi yang ditetapkan.

Nah.. mana yang paling murah?

PERTAMINA

1. Pertalite (RON 90): Rp 10.000 per liter

2. Pertamax (RON 92): Rp 14.500-Rp 15.200 per liter

3. Pertamax Turbo (RON 98): Rp 15.900-Rp 16.600 per liter

4. Pertamina Solar: Rp 6.800 per liter

5. Dexlite (CN 51): Rp 17.100-Rp 17.800 per liter

6. Pertamina Dex (CN 53): Rp 17.400-Rp 18.100 per liter

Baca Juga: Harga BBM di Inggris dan Minyak Dunia Merosot, Pertamax Turbo Cs Potensi Turun

SHELL

1. Shell Super (RON 92): Rp 15.420-15.750 per liter

2. Shell V-Power (RON 95): Rp 16.130-16.470 per liter

3. Shell V-Power Diesel (CN 51): Rp 18.310 per liter

4. Shell V-Power Nitro+ (RON 98): Rp 16.510 per liter

VIVO

1. Revvo 89: Rp 11.600 per liter

2. Revvo 92: Rp 15.400 per liter

3. Revvo 95: Rp 16.100 per liter

BP-AKR

1. BP 90: Rp 14.890 per liter

2. BP 92: Rp 14.990 per liter

3. BP 95: Rp 16.130 per liter

4. BP Diesel: Rp 17.990 per liter

Editor : Panji Nugraha

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa