Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Aspal Sirkuit Mandalika Makin Mantap, Serap Air Hujan Cukup 15 Menit Aja

Ferdian - Minggu, 9 Oktober 2022 | 19:00 WIB
Sirkuit Mandalika
MotoGP
Sirkuit Mandalika

Otomotifnet.com - Trek sirkuit Mandalika makin ciamik usai diaspal ulang jelang penyelenggaraan WSBK Indonesia 2022.

Trek yang diaspal ulang ini cuma butuh 15 menit untuk bisa menyerap air hujan.

Kini perbaikan Sirkuit Mandalika masih dalam proses pengerjaan, termasuk pengaspalan ulang di sebagian lintasannya.

Mandalika Grand Prix Association (MGPA) meningkatkan kualitas lintasan Sirkuit Mandalika ini sesuai permintaan FIM.

Termasuk pelebaran run off Sirkuit Mandalika di tujuh tikungan hingga pelebaran kerb.

"Seluruh pengerjaan track improvement akan selesai pada tanggal 28 Oktober dan paling lambat tanggal 30 Oktober 2022," ucap Direktur Teknik dan Operasi MGPA, Samsul Purba.

Samsul menambahkan, pengaspalan ulang ini meliputi pekerjaan pengupasan lapisan sebelumnya sesuai elevasi.

Tujuannya agar aliran air hujan tidak menimbulkan genangan-genangan tipis.

"Seluruhnya kita kupas dengan alat yang disebut dengan cold milling tersebut," kata Samsul.

"Tapi ketebalannya tergantung pada laser scan yang telah dilakukan, sehingga air hujan pada waktu maksimal 15 menit sudah kering," sambungnya.

Editor : Panji Nugraha

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa