Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Otospector Edukasi Pentingnya Membeli Mobil Bekas Bergaransi

Rendy Surya - Selasa, 18 Oktober 2022 | 08:45 WIB
Otospector, jasa inspeksi mobil bekas independen, menawarkan garansi hingga 1 tahun
Rendy/Otomotifnet
Otospector, jasa inspeksi mobil bekas independen, menawarkan garansi hingga 1 tahun

Otomotifnet.com - Otospector, pionir platform layanan inspeksi dan garansi mobkas, berkolaborasi dengan Bursa Otomotif Jakarta (BOJ) dan showroom Anugerah Motor garage (AMG) selaku diler rekanan, memberikan edukasi terhadap calon konsumen tentang pentingnya membeli mobkas bergaransi.

“Alasannya karena kita tidak pernah tahu riwayat pemakaian mobil bekas dari pemilik sebelumnya seperti apa. Meski sudah dicek detail sebelum membeli, tetapi banyak komponen internal mesin yang tidak mungkin dibongkar pada saat pengecekan,” jelas Jeffrey Andika, Founder dan CEO Otospector, di Bursa Otomotif Jakarta (BOJ) Mangga Dua Square, Senin (17/10/2022).

Bicara program garansi mobil bekas ini, Otospector sajikan berbagai pilihan paketnya, seperti paket garansi Silver, jangka waktu 30 hari total klaim Rp 10 juta, paket garansi gold, jangka waktu 90 hari total klaim Rp 15 juta, paket garansi gold plus, jangka waktu 360 hari total klaim Rp 30 juta, dan paket garansi platinum, jangka waktu 360 hari dengan total klaim Rp 50 juta.

Otospector bersama Bursa Otomotif Jakarta (BOJ) dan Anugerah Motor Garage (AMG) edukasi garansi mobkas
Rendy/Otomotifnet
Otospector bersama Bursa Otomotif Jakarta (BOJ) dan Anugerah Motor Garage (AMG) edukasi garansi mobkas

Selain jangka waktu dan total klaim perbaikan yang berbeda pada setiap paket garansi tersebut, terdapat perbedaan juga pada komponen yang dijamin dan fasilitas yang didapat oleh konsumen.

Khusus garansi 1 tahun atau 360 hari, Otospector menjamin perbaikan salah satu komponen terpenting pada mobil yaitu ECU (Engine Control Unit) dan hadirkan fasilitas free roadside assistance seperti derek 24 jam yang sangat berguna jika terjadi kondisi darurat ketika berada di jalan.

Otospector, melakukan pengecekan (inspeksi) pada 150 titik lebih mobil bekas
Rendy/Otomotifnet
Otospector, melakukan pengecekan (inspeksi) pada 150 titik lebih mobil bekas

Khusus untuk garansi 1 tahun juga, Otospector juga memberikan layanan darurat 24 jam gratis dan tidak terbatas selama masa garansi aktif, seperti ganti ban serep, layanan derek, jumper aki, hingga pengantaran bensin saat kehabisan bahan bakar.

“Keunggulan Otospector yakni kami memiliki pengalaman layanan inspeksi dan garansi mobil bekas. Sejak 2016 silam, kami telah menginspeksi dan memberikan garansi lebih dari 60 ribu mobil. Saat ini Otospector memiliki partner lebih dari 500 showroom di Jabodetabek, Bandung, Yogyakarta dan Surabaya," tutup Jeffrey.

Dalam kesempatan yang sama, Andreas, Owner showroom Anugerah Motor Garage turut memberikan komentar bahwa line-up mobil bekas yang dihadirkan dipastikan jaminan terbaik.

“Tidak bekas tabrak, tidak bekas banjir dan kilometer tidak ada rekayasa. Fasilitas yang diberikan seperti garansi transmisi dan beberapa komponen lain hingga 2 tahun garansi dari Otospector,” jelas Andreas.

Sedang dalam periode ini Anugerah Motor Garage (AMG) menawarkan buyback warranty 100 persen selama 1 bulan jika mesin dan transmisi bermasalah.

Selain itu AMG memberikan fasilitas free poles mobil selama seumur hidup, “Mobil yang dibeli konsumen, kami akan memastikan bahan bakar dalam kondisi full ketika keluar dari showroom serta mendapatkan kartu tol beserta isinya. Sehingga mobil bekas kesayangan dalam siap pakai dan konsumen tidak perlu keluarkan biaya tambahan lagi,” tutup Andreas.

Editor : Panji Nugraha

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa