Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Petaka Gran Max Pikap Angkut 14 Buruh, 1 Nyawa Melayang Ulah Sopir Ugal-ugalan

Ferdian - Minggu, 20 November 2022 | 16:30 WIB
Kondisi mobil pikap Daihatsu membawa belasan penumpang terbalik nyungsep ke sawah usai tabrak pemotor.
Tribun Jatim Network/Dokumen Polsek Wuluhan
Kondisi mobil pikap Daihatsu membawa belasan penumpang terbalik nyungsep ke sawah usai tabrak pemotor.

Otomotifnet.com - Dipacu kencang, Gran Max pikap muat 15 orang kayang di sawah.

Gran Max pikap ini mengalami kecelakaan di Jalan Jurusan Wuluhan Jenggawah Dusun Sumberrejo Desa Glundengan Kecamatan Wuluhan Kabupaten Jember Jawa Timur (19/11).

Dalam kecelakaan pikap Gran Max ini, satu penumpang dikabarkan tewas.

Peristiwa tersebut berawal saat pikap yang dikemudikan Gufron, warga Desa Suco, kecamatan Mumbulsari melaju dengan kecepata tinggi.

Di pikap tersebut ada 14 buruh tembakau yang akan diantar ke persawahan tembakau di kawasan Karangdureng, Kecamatan Balung.

Saat melintas di TKP, Gufron berusaha mendahului motor yang dikendarai Sugito (60), warga Desa Nogosari, Kecamatan Rambipuji.

Namun karena posisi motor berada di tengah jalan, pengemudi pikap tidak bisa menguasai mobil hingga menabrak pemotor tersebut.

“Mobil itu membanting kemudinya ke kanan yaitu ke arah persawahan milik warga setempat,” kata Kapolsek Wuluhan AKP Solikhan Arief, Sabtu.

Kecelakaan tersebut menyebabkan pikap terbalik dan penumpang di bak belakang berjatuhan.

Sementara pengendara motor yang ditabrak mengalami luka lecet di kepala.

Editor : Panji Nugraha

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa