Otomotifnet.com - Canggih, Kijang Innova Zenix adopsi fitur berbasis telematika bernama T intouch.
Fitur T intouch bakal terkoneksi antara Kijang Innova Zenix dengan smartphone pemiliknya.
Hal ini tentu sejalan dengan pemanfaatan digital dalam mobilitas kehidupan sehari-hari.
Melalui aplikasi mTOYOTA di smartphone terdapat dua kategori layanan, Safety & Convenience dan juga Peace of Mind.
Dalam kategori Safety & Convenience, ada fitur Find My Car untuk memudahkan mencari posisi akurat dari mobil.
Lalu ada Geofencing yang memberikan peringatan saat mobil berada di luar zona yang telah ditentukan.
Stolen Vehicle Tracking yang bisa memantau posisi mobil dengan bantuan call center Toyota.
Dan terakhir Vehicle Info yang memberikan info soal kondisi mobil.
Lalu untuk kategori Peace of Mind, ada fitur E-Care yang bisa mengingatkan jadwal servis berkala.
Trip Driving Update, bisa merekam jarak dan waktu tempuh mobil saat berjalan.
Masih ada Inquiry & Support Center yang bisa memberikan asistensi langsung dari call center Toyota untuk membantu menyelesaikan masalah pelanggan.
Lalu terakhir yang tak kalah penting tentu saja Road Assistance.
Dengan menekan tombol SOS, pengguna akan terhubung ke call center untuk mendapat layanan Emergency Roadside Assistance (ERA).
Baca Juga: Modifikasi Innova Zenix Tambah Gagah, Ini Referensi Gaya Overland
Editor | : | Panji Nugraha |
Sumber | : | GridOto.com |
KOMENTAR