Otomotifnet.com – Pelayanan terbaik kepada konsumen merupakan salah satu dalam rangka meningkatkan penjualan, hal ini berlaku juga bagi perusahaan truk komersial asal Jepang, UD Trucks.
Selain melakukan riset produk melalui para teknisi yang mumpuni di bidangnya, kinerja mekanik tetap menjadi komponen utama dalam suksesnya purnajual.
Dalam rangka hal tersebut, tahun ini UD Trucks Indonesia mempererat koordinasi dan kolaborasi lintas sektor dengan maju mengikuti kompetisi Bernama Gemba Challenge 2022 di Ageo, Jepang bersama dengan Astra UD Trucks dan United Tractors.
Kompetisi final Gemba Challenge 2022, merupakan kompetisi purnajual untuk para mekanik UD Trucks di seluruh dunia.
Gemba Challenge tidak hanya menguji kemampuan mekanik secara individu, termasuk staf bagian suku cadang dan pelayanan pelanggan, namun juga mendorong semangat tim untuk memecahkan masalah bersama.
Meningkatkan keterampilan mekanik dan memperkuat kolaborasi staf frontline menjadi kunci untuk meningkatkan waktu kerja, yang juga mengarah pada peningkatan pelayanan pelanggan yang kemudian akan menciptakan sistem logistik yang lebih cerdas.
Ada lebih dari 2.000 peserta perwakilan UD Trucks dari berbagai negara yang mengikuti UD Gemba Challenge tahun ini.
Di babak final Gemba Challenge 2022, Indonesia menurunkan dua tim, yaitu ID team dari United Tractors yang berhasil menjadi juara pertama dan tim Keciwis dari Astra International Sales Operations yang berhasil menjadi juara kedua setelah menyisihkan finalis lainnya.
“Kontes ini merupakan bukti nyata bahwa seluruh sumber tenaga manusia di Indonesia dapat bekerja sama dalam memberikan pelayanan terbaik sesuai dengan standar global dan dapat memenuhi tingkat kepuasan yang tinggi bagi pelanggan setia produk UD Trucks di Indonesia. Kemenangan kali ini menjadi kado yang manis bagi UD Trucks Indonesia dalam menutup tahun 2022,” ujar Vice Presiden Director UD AMI, Rachmat Samulo dalam rilis resminya.
Editor | : | Panji Nugraha |
KOMENTAR