Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Perkara Nyalip, Pengemudi Mobil Acungkan Pistol ke Pemotor Berujung Laporan Polisi

Ferdian - Sabtu, 10 Desember 2022 | 15:45 WIB
Pengemudi mobil cekcok dengan pemotor sampai todongkan pistol
Instagram.com/merekamjakarta
Pengemudi mobil cekcok dengan pemotor sampai todongkan pistol

Otomotifnet.com - Viral video di media sosial menunjukkan cekcok pengemudi mobil dan pemotor.

Keributan ini jadi tontonan warga setelah pengemudi nampak mengacungkan pistol ke pemotor tersebut.

Diketahui cekcok antara pengemudi mobil dan pemotor ini terjadi di kawasan Kebayoran Lama, Jakarta Selatan (8/12/2022) malam.

Kapolsek Kebayoran Lama Kompol Widya Agustiono mengatakan, keributan yang terjadi di depan gerbang masuk Grand Pakubuwono Terrace itu diduga karena saling mendahuli.

CE diketahui merupakan pengendara motor.

"Pemicu ini, dia (CE) sama pengemudi mobil, ada menyalip di jalan raya. Ini merasa emosi. Jadi karena dari jalan tersebut sudah saling menyalip," kata Agustiono saat dikonfirmasi, Sabtu (10/12/2022).

"Itu keterangan awal ya. Akhirnya (pengemudi mobil) kesel, Itu melipir pas di depan Green Pakubowono. Seperti itu (ribut)," sambung Agustiono.

Agustiono mengatakan, saat ini penyidik telah mendalami kasus tersebut.

CE telah melaporkan pengemudi mobil atas dugaan pengancaman yang dialaminya.

Selain itu, polisi juga menyelidiki terkait senjata yang digunakan pengendara mobil saat diacungkan kepada CE.

Editor : Panji Nugraha

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa