Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Rayakan Ulang Tahun, Komunitas WCC Gelar Acara di Ancol, Ada Charity Juga

Toncil - Senin, 12 Desember 2022 | 23:40 WIB
Komunitas White Car Community (WCC) rayakan ulang tahun ke-10
WCC
Komunitas White Car Community (WCC) rayakan ulang tahun ke-10

Otomotifnet.com – Komunitas mobil khusus warna putih, White Car Community (WCC) merayakan ulang tahun yang ke-10 (3/12/2022).

Perayaan yang berlangsung di pantai Ancol ini dihadiri oleh sekitar lebih dari 200 mobil berwarna putih.

Sebelum bersama-sama masuk Ancol, para anggota ini berkumpul terlebih dahulu di JIExpo Kemayoran.

Karena merayakan ulang tahun, maka acara yang disusun juga membuat anggota bersemangat.

Baca Juga: White Car Community Tangerang Raya Rayakan HUT Ke-9 Dengan Syukuran

Seperti ada permainan yang diganjar hadiah, kemudian pembagian doorprize, dan tentunya sambutan dari ketua pelaksana, ketua umum juga perwakilan dewan pengawas nasional WCC.

“Terima kasih banyak kepada seluruh member WCC atas dukungan & partisipasinya,”

“Tujuan diadakannya kegiatan ini adalah sebagai puncak perayaaan ulang tahun WCC yang ke satu dekade,”

“Sekaligus untuk mempererat tali silaturahmi antara kita,”

“Semoga WCC bisa semakin maju, solid, eksis di dunia otomotif dan anggota guyub rukun selalu,” ujar om Denny Raharja, Ketua Pelaksana acara.

Selain itu, dalam kesempatan ini juga WCC menggelar charity berupa penggalangan dana yang selanjutnya diserahkan ke Yayasan Pembinaan Anak Cacat (YPAC).

Sebab dalam perayaan tersebut juga bertepatan dengan Hari Disabilitas Internasional setiap 3 Desember.

Secara total terkumpul Rp 10 juta dan 200 box makan siang dari penjualan kaos serta donatur WCC.

Selamat ulang tahun.

Editor : Toncil

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa