Otomotifnet.com - Sebuah Toyota Avanza terjungkal ke selokan.
Hal ini akibat si sopir gak ikuti aba-aba instrukturnya.
Lokasinya di Simpang Genta Batu Aji, Batam, Kepulauan Riau, (21/12/22).
Saksi mata di lokasi mengatakan insiden itu sempat membuatnya kaget.
"Nggak tahu itu sampai bisa nyungsep tiba-tiba kedengaran bunyi keras hantaman, barusan kejadiannya," ujar seorang pemilik jual ban seken tepat di samping lokasi laka itu.
Toyota Avanza nopol BP 1925 EI itu bertuliskan LPK Aji Jaya kursus mengemudi.
Pemilik Avanza menyebut, saat itu dirinya tengah mengajari pengemudi belajar mengemudi.
Namun lepas kendali hingga menghantam trotoar.
"Apes, masih pagi pagi dah sial. Tadi sudah dipandu, tapi gak ngikut aba-aba," ucapnya.
"Jadinya beginilah hantam trotoar, untung tak ada korban," kata pemilik Avanza yang saat itu menjadi instruktur juru mudi.
Baca Juga: Petaka Belajar Nyetir, Pikap L300 Dibuat Latihan, Berakhir Cabut Nyawa Pejalan Kaki
Editor | : | Panji Nugraha |
KOMENTAR