Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Bawa Modifikasi Lampunya Ke Jepang, Yoong Motor Gaet Osram Dan Saber

Rendy Surya - Sabtu, 4 Februari 2023 | 10:00 WIB
Produk aftermarket lokal termasuk lampu modifikasi dari Yoong Motor akan pameran di Osaka Automesse 2023
Rendy/Otomotifnet
Produk aftermarket lokal termasuk lampu modifikasi dari Yoong Motor akan pameran di Osaka Automesse 2023

 

Otomotifnet.com – Modifikator spesialis lampu mobil, Yoong Motor Indonesia mengumumkan partisipasinya mengikuti ajang pameran (ekspo) Osaka Automesse 2023 yang akan digelar 10-12 Februari di Osaka, Jepang.

Yoong Motor Indonesia akan bergabung dengan beberapa produk aftermarket asal Indonesia lainnya di booth ‘Great of Indonesia’ yang diinisiasi oleh NMAA (National Modificator & Aftermarket Association).

Yomin Sugiarto, founder Yoong Motor Group Indonesia saat konferensi pers NMAA (3/2/2023) kemarin menjelaskan, “Kalau boleh bilang, kreasi modifikasi lampu kita tidak kalah dengan Jepang, malah di Indonesia lebih kreatif. Di Jepang, ya lampu begitu-begitu saja, hanya fungsional,” terang Yomin yang juga telah beberapa kali mendapat pesanan modifikasi lampu dari Jepang.

Yoong Motor Group kolaborasi dengan Osram Indonesia, pamerkan lampu LED CBI All Season+ di Osaka Automesse 2023
Rendy/Otomotifnet
Yoong Motor Group kolaborasi dengan Osram Indonesia, pamerkan lampu LED CBI All Season+ di Osaka Automesse 2023

Agar semakin dikenal di Jepang, dalam pameran Osaka Automesse 2023, Yoong Motor Indonesia akan membawa beberapa produk lampu kolaborasi bersama Osram Indonesia, Ruchi Vision dan Saber Industries.

“Kami mendevelop bersama dengan Osram Indonesia produk lampu untuk karakter jalanan Indonesia, terutama jenis warna dan daya tahannya,” terang Yomin lagi.

Lampu LED dari Saber Industries juga diboyong Yoong Motor Group ke pameran Osaka Automesse 2023
Rendy/Otomotifnet
Lampu LED dari Saber Industries juga diboyong Yoong Motor Group ke pameran Osaka Automesse 2023

Disebutkan bahwa Osram Indonesia akan memajang berbagai produk seperti Osram CBI All Season dan Osram CBI Laser, lalu dari Saber Industries akan mengenalkan SR3 dan SR3 Nano, sedangkan Ruchi Vision membawa beragam jenis lampu LED Ultra Bright yang sudah mengusung pemasangan plug & play di berbagai jenis mobil.

Selain itu, Yoong Motor Group juga membawa hasil kreasi dari bengkel modifikasi Lumens Light asal Bandung.

Kreasinya berupa produk DRL All New Xpander Custom Lazy eyes cutting Laser with Neomatrix Led dan Custom headlamp Innova Reborn with quad (4 set) projector biled + Ring & DRL Lazy block honeycomb.

Lebih detil soal produk Osram, Head of AM AFTM Sales ASEAN ams Osram Group, Steven Robertus ikut menjelaskan, “Untuk tipe CBI All Season Plus, pertama kalinya kami menciptakan LED proyektor headlamp dengan dua warna, lampu dekat dengan tingkat cahaya 6.000 kelvin (biru) dan lampu jauh 3.000 kelvin (kuning pekat).”

Dalam momen yang sama, Steven juga kasih bocoran produk baru Osram yang akan diluncurkan pada bulan Maret 2023 mendatang di Indonesia, “Kita akan kenalkan CBI Dual Metrix untuk kategori lampu multi reflektor seperti Innova Zenix terbaru.” Tutup Steven.

Editor : Panji Nugraha

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa