Otomotifnet.com - Yamaha Fazzio Hybrid-Connected tampilan baru dengan warna yang semakin ceria untuk membuka bulan Februari 2023 ini.
”Salah satu penerapan filosofi "Kando" Yamaha, yaitu komitmen kuat untuk terus meningkatkan kepuasan yang melebihi ekspetasi konsumen, Yamaha Indonesia menghadirkan 3 variasi warna pada tipe Lux, serta 5 variasi warna dan grafis baru pada tipe Neo,” tutur Antonius Widiantoro, Asst. General Manager Marketing PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM).
Yamaha Fazzio Hybrid-Connected hadir dengan tiga varian warna pada tipe LUX dan lima varian warna pada tipe NEO.
Yamaha Fazzio Hybrid – Connected varian LUX menambah satu warna baru untuk melengkapi LUX Matte Black dan LUX Prestige Silver yaitu LUX White Pearl yang semakin menambah kesan premium bagi pengendaranya.
Kemudian Yamaha Fazzio Hybrid – Connected varian NEO hadir dengan penyegaran lima pilihan warna dan grafis baru diantaranya Neo Dull Blue dengan konsep warna baru yang chill dan relax khususnya untuk anak muda yang memiliki karakter menawan dan tenang.
Neo Orange, dengan konsep warna baru yang lebih segar dan menyenangkan terutama untuk anak muda dengan karakter sporty, unik dan outstanding.
Ada juga Neo Red, dengan sentuhan grafis baru yang cocok dipakai sehari-hari terutama untuk anak muda dengan karakter casual, confident dan tetap ingin terlihat fashionable.
Lalu Neo Beige, dengan sentuhan grafis baru khususnya untuk anak muda dengan karakter calm, fashionable dan dekat dengan nuansa alam.
Serta tetap mempertahankan Neo Cyan, sebagai warna favorite pengguna Fazzio Hybrid Connected.
Seluruh tampilan baru Yamaha Fazzio Hybrid - Connected NEO dipasarkan dengan harga Rp 22.500.000 OTR Jakarta, sedangkan Yamaha Fazzio Hybrid - Connected LUX dipasarkan dengan harga Rp 22.900.000 OTR Jakarta.
Editor | : | Panji Nugraha |
KOMENTAR