Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Korban Amukan Sopir Fortuner di Jaksel Ogah Duit Ganti Rugi, Minta Pelaku Ditahan

Ferdian - Senin, 13 Februari 2023 | 17:30 WIB
Pengemudi Toyota Fortuner arogan rusak Honda Brio Satya milik korban, saat melintas di dekat Apotek Potenza, Jakarta Selatan, Minggu (12/02/2023).
Twitter @ari295
Pengemudi Toyota Fortuner arogan rusak Honda Brio Satya milik korban, saat melintas di dekat Apotek Potenza, Jakarta Selatan, Minggu (12/02/2023).

Otomotifnet.com - Kuasa hukum pengemudi Honda Brio yang jadi sasaran amukan sopir mobil diesel Fortuner tolak uang ganti rugi.

Manda Berinandus, kuasa hukum dari Ari Widianto (48), mengatakan pengemudi Fortuner yang rusak mobil sopir taksi online sempat menawarkan uang ganti rugi di Mapolres Jakarta Selatan.

Untuk diketahui, mobil milik Ari ditabrak dan dirusak pengemudi Fortuner menggunakan air soft gun mainan serta pedang anggar di Jalan Senopati (12/2/2023) dini hari.

Namun, Manda menolak dengan tegas uang ganti rugi tersebut.

Menurutnya, pokok proses hukum yang kini berlangsung belum membahas soal mengganti kerugian.

Manda menegaskan, pihaknya ingin agar proses hukum kasus ini terus berlanjut.

"Cuma, saya enggak ke situ (uang ganti rugi) arahnya. Saya enggak terlalu ke situ concern-nya karena proses hukum dulu deh berjalan," ujar Manda usai Ari dan pengemudi Fortuner diperiksa di Mapolres Jakarta Selatan, Minggu.

Manda ingin pengemudi Fortuner itu segera ditahan oleh pihak Polres Jakarta Selatan.

Namun, ia menyadari keputusan penahanan pengemudi tersebut tetap berada di tangan kepolisian.

"Bahkan kami tadi menyampaikan untuk segera ditahan, tapi kan itu merupakan kewenangan dari penyidik," sebut Manda.

Editor : Panji Nugraha

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa