Mesin ini dipadu transmisi otomatis 6-speed, plus teknologi SHVS (Smart Hybrid Vehicle by Suzuki).
Jadi, ada 2 komponen utama sebagai pendamping mesin pembakaran internal, yaitu ISG (Integrated Starter Generator) dan Lithium-Ion Battery.
Fitur
Untuk kelengkapan fitur, selain yang sudah disebutkan sebelumnya, baik pada tipe GX maupun GL hampir tak ada perbedaan.
Antara lain lampu depan sama-sama mengusung LED Projector, dengan tambahan fitur Autolight with Guide me light.
Baca Juga: Cegah Panik, Mesin Suzuki Grand Vitara Hybrid Bisa Mati dan Hidup Sendiri di Kondisi Ini
Bahkan foglamp, DRL dan lampu belakangnya pun sama-sama sudah LED.
Lalu untuk fitur safety, sistem pengereman juga sama-sama sudah cakram depan dan belakang, yang sudah ABS+EBD+BA.
Kemudian terdapat 2 airbag depan, samping, dan curtain air bag, Electronic Stability Program (ESP), Hill Hold Control, hingga sensor parkir.
Asyiknya lagi, keduanya juga dibekali paddle shift loh untuk sensasi berkendara sporty, serta cruise control.
Bahkan pengaturan AC keduanya sudah digital dengan fitur auto climate & heater.
Namun pada tipe GL tidak ada fitur ambient light, footwall light dan glovebox light. Juga minus fitur kamera 360 derajat.
Editor | : | Andhika Arthawijaya |
KOMENTAR