Otomotifnet.com - Waspada ya, ternyata tangki mobil bekas yang kondisinya kosong lebih berbahaya daripada yang berisi besin basi.
Yap, salah satu langkah biar mobil bekas kesayangan aman saat lama nganggur banyak yang mengosongkan tangki bbmnya.
Tapi tahu gak sih kalian gess, tangki mobil yang kosong malah berpotensi merusak komponen mesin pada mobil.
“Sangat beresiko kalau tangki bbm dikosongkan sampai habis 100 persen, pompa bensin bisa kering dan rusak. Itu cukup sulit penanganannya,” ucap Ekowati, Technical Leader Auto2000 Kalimalang Jakarta Timur (10/3/2023).
“Kalau tangki kosong, uap-uap air bisa berkumpul di bagian atas tangki. Kalau sudah terkumpul banyak, air bisa masuk ke mesin. Seharusnya sudah bisa ketahuan kan efek dari air masuk mesin mobil,” ujarnya.
Menurut Eko, anggapan bensin harus dikosongkan sebelum ditinggal lama mungkin untuk menghindari situasi bensin basi.
Padahal, bensin basi masih jauh lebih baik daripada tangki kosong.
Tapi bensin yang basi juga ada efek sampingnya, namun masih jauh lebih mending.
Baca Juga: Udah Kayak Penyakit Kulit, Ini Penyebab Kaca Film Mobil Bekas Jadi Muncul Gelembung
“Bensin basi itu kurang baik juga sebenarnya, tapi masih jauh lebih mending daripada tangki kosong. Kalau bensin basi, mobil masih bisa dipakai jalan ke pom bensin terdekat kemudian dikuras. Penanganannya lebih mudah,” kata Eko.
Bagi Pengendara yang sudah mengosongkan tangki bensinnya, sebaiknya segera mengisi kembali untuk mencegah kerusakan pada bagian mesin.
Baca Juga: Ini Penyebab Mobil Bekas Bisa Aquaplaning Saat hujan, Begini 7 Cara Mencegahnya
Editor | : | ARSN |
KOMENTAR