Otomotifnet.com - Terbongkar rahasia cat pelek bawaan pabrik bisa awet minta ampun.
Beda dengan hasil repaint atau cat ulang yang mudah mengelupas.
Agus Riyanto, Manager Quality Assurance PT Chemco Harapan Nusantara (CHN) juga mengkalim, warna cat pelek mobil bawaan pabrik lebih kuat ketimbang hasil repaint.
"Warna pelek mobil dari pabrik sudah terstandarisasi dengan baik," tekannya.
Agus mencontohkan dalam metode pengecatan pelek aftermarket Torsion Wheels yang dilakukan secara robotik.
Serta proses pengecatan yang dilakukan bertahap untuk menjaga kekuatan cat.
"Keluar dari cetakan (casting), pelek yang belum ada warna dicuci dulu," beber Agus.
"Pencucian ini dilakukan untuk memastikan permukaan pelek yang ingin dilapisi cat benar-benar bersih," terangya.
Lanjut Agus, pemberian warna dasar (epoxy) pelek direndam dengan unsur kimia khusus.
Serta jenis cat powder coating dan finishing clear yang digunakan grade industri diyakini Agus menghasilkan kerekatan cat yang kuat terhadap material pelek.
Dibandingkan dengan repaint, Agus menilai dalam prosesnya yang tidak terstandarisasi.
Yang dilihatnya dalam proses pengecatan sebagian besar dilakukan dengan tangan.
"Proses pre-painting untuk diberi warna cat baru juga belum tentu bersih sepenuhnya," ujar Agus.
"Secara kekuatannya belum tentu sekuat warna dari pabrikan, khususnya risiko cat terkelupas dan berubah warna," bebernya.
Baca Juga: Repaint Pelek yang Pernah Dicat Wajib Dikerok, Biar Enggak Keriting
Editor | : | Panji Nugraha |
KOMENTAR