Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

HR-V Lagi Apes, Wajah Bubar Lawan Beton Tol Japek, Carry Ikut Kesundul

Ferdian - Sabtu, 29 April 2023 | 12:00 WIB
Honda HR-V babak belur usai mengalami pecah ban di Tol Jakarta-Cikampek. Futura ikut kesundul
(Dok. Polres Karawang)
Honda HR-V babak belur usai mengalami pecah ban di Tol Jakarta-Cikampek. Futura ikut kesundul

Otomotifnet.com - Honda HR-V ketiban apes, wajah babak belur di tol Jakarta-Cikampek, kilometer 62+500.

Akibat kecelakaan ini, dikabarkan 6 orang mengalami luka-luka.

Kasubid Humas Polres Karawang, Ipda Herawati mengatakan, kecelakaan terjadi pada pukul 16.00 WIB antara Honda HR-V dan Carry Futura.

"Kecelakaan berawal ketika Honda HR-V menuju Jakarta mengalami pecah ban, kemudian menabrak pembatas di jalan dan belakang Carry Futura," ujar Hera di Rest Area Km 62 ruas jalan tol Jakarta-Cikampek.

Kecelakaan itu, sambung Hera, menyebabkan lima orang mengalami luka ringan dan satu orang mengalami patah tulang.

"Korban dilarikan ke Rumah Sakit Rosela," ujar Hera.

Kecelakaan itu juga berimbas pada Km 62+800 hingga Km 66 ruas jalan tol Jakarta-Cikampek.

Sampai penanganan kecelakaan berakhir, kendaraan hanya dapat melaju sekitar 20 kilometer per jam.

Arus lalu lintas di ruas jalan tol Jakarta-Cikampek arah menuju Jakarta berlangsung sekitar 40 menit.

Sebab, tim pengurai bergerak cepat begitu melihat kepadatan di depan Pos Terpadu Rest Area Km 62 Tol Jakarta-Cikampek.

Editor : Panji Nugraha

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa