Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Avanza Prajurit TNI Terguling, Oleng Tebas 3 Pemotor, Korban Meringis Kesakitan

Ferdian - Minggu, 30 April 2023 | 15:30 WIB
Toyota Avanza dibawa anggota TNI terguling di tengah jalan usai oleng dan tabrak 3 pemotor
Istimewa/Kompas.com
Toyota Avanza dibawa anggota TNI terguling di tengah jalan usai oleng dan tabrak 3 pemotor

Otomotifnet.com - Toyota Avanza dibawa anggota TNI terguling usai tebas 3 pemotor.

Kecelakaan ini bermula Anggota TNI berinisial Prada MAY mengantuk saat mengemudikan Avanza tersebut.

Peristiwa itu terjadi di bilangan Jalan Perintis Kemerdekaan KM 16, Kota Makassar, Sulawesi Selatan (Sulsel) (29/4/2023) sekitar pukul 07.45 Wita.

Peristiwa kecelakaan itu juga sempat bikin heboh warga hingga menjadi viral.

Dari video yang diperoleh, memperlihatkan sejumlah warga berhenti untuk melakukan evakuasi terhadap para korban yang terlibat kecelakaan.

Beberapa warga dan juga pengendara nampak berupaya mendorong Avanza warna abu-abu itu kembali ke posisi awalnya lantaran terguling di tengah jalan.

Nampak juga dalam video, warga lainnya juga mengevakuasi beberapa unit motor yang terjatuh.

Terlihat juga ada dua pria yang merupakan korban kecelakaan meringis kesakitan di pinggiran jalan.

Satu pria berbaju abu-abu sedang terbaring di pinggir jalan, sementara pria lainnya menggunakan jaket warna hitam terduduk dengan tangannya sudah dalam kondisi bersimbah darah.

Kasat Lantas Polrestabes Makassar Kompol Amin Toha menjelaskan, pihaknya telah melakukan tindakan dengan membawa para korban kecelakaan di Rumah Sakit (RS) guna mendapatkan perawatan medis.

Editor : Panji Nugraha

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa