Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Karyawan Gaji Pas-pasan Ngintip Pajak Tahunan Nissan Terra 2023, Awas Kena Mental

Irsyaad W - Sabtu, 13 Mei 2023 | 16:20 WIB
Nissan New Terra VL 2.5 4x4
F Yosi/Otomotifnet
Nissan New Terra VL 2.5 4x4

Otomotifnet.com - Pasar Nissan Terra 2023 jelas bukan untuk karyawan gaji pas-pasan.

Karena ngintip pajak tahunan-nya saja bisa bikin kena mental.

Diketahui, kini Nissan Terra 2023 hanya ada satu varian, yakni VL 4x4 seharga Rp 749,9 juta.

SUV Ladder Frame Nissan ini bertarung melawan Toyota Fortuner 2.8 GR Sport 4x4 dan Mitsubishi Pajero Sport Dakar Ultimate 4x4.

Lantas berapa pajak yang perlu dibayar pemiliknya setiap tahun?

Untuk Pajak Kendaraan Bermotor (PKB), pemilik Nissan Terra VL 4x4 harus membayar Rp 11.403.000.

Angka itu belum termasuk Sumbangan Wajib Dana Kecelakaan Lalu Lintas (SWDKLLJ) Rp 143.000.

Total pajak tahunan Nissan Terra VL 4x4 2023
GridOto
Total pajak tahunan Nissan Terra VL 4x4 2023

Artinya jika ditotal, majikan Nissan Terra 2023 wajib keluar duit Rp 11.546.000.

Sebagai info, Nissan Terra 2023 dibekali mesin turbo diesel 2.488 cc 4 silinder DOHC berkode YD25DDTi.

Semprotan tenaganya diklaim 188 dk dan torsi 450 Nm.

Saat performa mesinnya diuji, untuk berakselerasi di jalur on-road, terasa cukup power full.

Dari posisi 0 sampai 100 km/jam, Terra 2023 mampu meraihnya dalam waktu 12,4 detik.

Sedangkan konsumsi BBM di dalam kota menggunakan Pertamina Dex di kecepatan rata-rata 22 km/jam, New Terra VL 4x4 ini masih mampu meraih angka 10,5 km/liter.

Nissan New Terra 4x4. Mesin turbo diesel YD25DDTi  2.500 cc.
F Yosi/Otomotifnet
Nissan New Terra 4x4. Mesin turbo diesel YD25DDTi 2.500 cc.

Sedangkan di rute tol mampu mencatatkan angka konsumsi BBM 12,1 km/liter.

Bicara dimensi, Nissan Terra 2023 memiliki (PxLxT) 4.900mm x 1.865mm x 1.865 mm.

Berikut data tes lengkapnya.

Akslerasi

0 – 60 km/jam : 5,6 detik

0 – 100 km/jam : 12,4 detik

40 - 80 km/jam : 5,4 detik

0 – 201 meter : 12,2 detik

0 – 402 meter : 18,7 detik

Konsumsi BBM

Dalam Kota : 10,5 km/liter

Luar Kota : 12,1 km/liter

Konstan 90 km/jam : 13,5 km/liter

Baca Juga: Test Drive Nissan New Terra VL 4x4, Nyemplung ke Sungai, Enteng Itu Mah

Sumber: https://www.gridoto.com/read/223783948/fitur-banyak-dan-gerak-4x4-berapa-pajak-tahunan-nissan-terra-2023

Editor : Panji Nugraha

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa