Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Akhir Perkara Mercy W124 AMG Tabrak Lari 3 Mobil, Bocah SMA dan Korban Sepakat Pakai Materai

Irsyaad W - Rabu, 17 Mei 2023 | 09:36 WIB
Mercedes-Benz W124 AMG tabrak lari Hyundai Avega, Daihatsu Terios dan Xenia di kota Solo
TribunSolo.com/Istimewa
Mercedes-Benz W124 AMG tabrak lari Hyundai Avega, Daihatsu Terios dan Xenia di kota Solo

Otomotifnet.com - Perkara Mercedes-Benz W124 AMG dibawa bocah SMA tabrak lari 3 mobil berakhir pakai materai.

Yup antara bocah SMA dengan ketiga korban pemilik mobil berdamai.

Sebelum berakhir jabat tangan dengan syarat beri ganti rugi, si bocah SMA sempat diamankan di Mapolresta Solo.

Keterangan ini disampaikan Kanit Gakum Satlantas Polresta Solo, Iptu Suharto lewat keterangan pesan singkat.

"Info terkini ketiga mobil sudah diganti biaya perbaikan semua," ujar Suharto, Senin (15/5/2023) siang.

Selain mengganti rugi biaya kerusakan, pihak penabrak disebut Suharto juga telah membuat surat pernyataan.

"(Penabrak) sudah membuat surat pernyataan," tambah Suharno.

Mercedes-Benz W124 AMG yang dibawa bocah SMA saat tabrak lari tiga mobil di Solo, Jawa Tengah
TribunSolo.com/Istimewa
Mercedes-Benz W124 AMG yang dibawa bocah SMA saat tabrak lari tiga mobil di Solo, Jawa Tengah

Sementara Mercy W124 AMG nopol D 1313 ZQ yang dibawa bocah SMA inisial ASK (16) itu sampai saat ini masih diamankan di Satlantas Polresta Solo.

"Mobil mercy masih berada di kantor laka (Mapolresta Solo)," tandasnya.

Editor : Panji Nugraha

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa