Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Auto2000 Cibiru Punya Fasilitas Body & Paint, Perbaikan dan Perawatan Body Terbesar di Jawa Barat

Panji Nugraha - Kamis, 25 Mei 2023 | 12:15 WIB
Auto2000 Cibiru punya fasilitas Body and Paint terbesar di Jawa Barat
Auto2000
Auto2000 Cibiru punya fasilitas Body and Paint terbesar di Jawa Barat

Otomotifnet.com – Pemilik kendaraan Toyota di kota Bandung enggak pusing untuk melakukan perawatan serta perbaikan body dan cat, karena di Auto2000 Cibiru punya fasilitas Body & Paint (BP)

Ini menjadi salah satu layanan Auto2000 BP Cibiru kepada pemilik mobil Toyota untuk melakukan perawatan body dan cat, agar penampilan mobilnya tetap kinclong.

Auto2000 BP Cibiru berada di kota Bandung, Jawa Barat dengan mobilitas yang cukup tinggi.

Enggak sembarangan, karena Auto2000 Cibiru Body & Paint menyandang titel terbesar dan terlengkap di Jawa Barat.

Perawatan body dan cat Auto2000 ini beralamat Jl. Soekarno – Hatta No 751, Cibiru, Bandung, BP Bandung Cibiru beroperasi di atas tanah seluas 19.646 m2 dengan luas bangunan 6.238 m2.

Bengkel ini dilengkapi 62 stall untuk perbaikan bodi dan pengecatan mobil Toyota agar kembali seperti semula dengan cepat, berkualitas dan bergaransi.

Enggak hanya untuk konsumen di kota Bandung, Auto2000 Cibiru Body & Paint ini mampu mengakomodir konsumen dari wilayah selatan Jawa Barat seperti Sumedang, Majalengka, dan Garut, hingga Tasikmalaya.

Tak hanya konsumen umum dan perusahaan, Auto2000 BP Cibiru juga melayani perbaikan kendaraan dari pihak asuransi yang menjalin kerjasama.

Dengan fasilitas lengkap yang dimiliki, bengkel ini mampu menerima 32 unit kendaraan per hari dan 716 kendaraan per bulan.

“Auto2000 berkomitmen untuk memberikan kemudahan kepada AutoFamily, termasuk urusan perbaikan bodi dan cat mobil Toyota yang membutuhkan treatment berkualitas dan terpercaya,"

Editor : Panji Nugraha

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa