Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Pemilik Mobil Diesel Wajib Tahu, Pakai Oli Multi API Bisa Berisiko Ini Kata Wealthy

Andhika Arthawijaya - Selasa, 25 Juli 2023 | 23:10 WIB
Skema standar mutu oli mobil bensin dan diesel dari tahun ke tahun
Istimewa/Wealthy
Skema standar mutu oli mobil bensin dan diesel dari tahun ke tahun

Otomotifnet.com – Hingga saat ini masih banyak pengguna mobil diesel yang kerap menggunakan oli mesin dengan multi API Service, misalnya SN/CF.

Hal tersebut diungkapkan oleh Founder & CEO PT Wealthy Indah Perkasa dalam sebuah seminar mengenai pelumas di kawasan Pantai Indah Kapuk, Jakarta Utara, pada Sabtu (22/7/2023) kemarin.

“Kalau kita lihat oli multi API seperti SN/CF dituangkan di mobil diesel modern atau SUV yang bagus, bingung saya,” bilang Arief.

Pasalnya, oli dengan multi API seperti SN/CF ini kata Arief spesifikasinya lebih terkonsentrasi pada API Service SN, bukan di CF-nya.

Baca Juga: Ini Buktinya Selalu Pakai Oli Asli Bisa Jaga Kebersihan Dalaman Mesin

Sekadar info, API Service SN merupakan standar mutu oli untuk mesin bensin, sedangkan CF untuk mesin diesel.

Nah, karakter atau formulasi oli mesin bensin dan diesel itu kata Arief sangat berbeda.

“Umumnya kalau produsen yang benar selalu mengatakan jangan membuat oli dengan multi API. Karena oli multi API tidak akan memberikan yang terbaik,” jelas pria bergelar Master di bidang Teknik Industri otomotif ini.

Dengan kata lain sepesifikasi atau formulasi oli seperti ini biasanya nanggung, antara buat mesin bensin atau diesel.

Arief Hidayat, Founder & CEO Wealthy Group saat memberikan penjelasan mengenai oli mesin dalam sebuah seminar baru-baru ini di Jakarta (22/7/2023)
Istimewa
Arief Hidayat, Founder & CEO Wealthy Group saat memberikan penjelasan mengenai oli mesin dalam sebuah seminar baru-baru ini di Jakarta (22/7/2023)

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa