Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Pantesan Banyak Boneka Dipajang di Kaca Bus AKAP, Alasan Dibongkar Pak Sopir

Ferdian - Rabu, 30 Agustus 2023 | 19:40 WIB
Ilustrasi bus AKAP yang memajang boneka di dashboard
(KOMPAS.com/ JANLIKA PUTRI)
Ilustrasi bus AKAP yang memajang boneka di dashboard

Otomotifnet.com - Pasti sudah pernah melihat bus AKAP yang memajang boneka pada kaca bagian depannya.

Enggak cuma satu melainkan ada beberapa pemandangan boneka di depan kaca bus.

Aji, salah satu sopir bus PO Gunung Harta, mengatakan, biasanya perusahaan otobus (PO) membebaskan kru untuk mengkreasikan bus agar terlihat lebih menarik.

Maka dari itu, beberapa bus kerap menggunakan hiasan boneka agar penumpang lebih nyaman saat naik bus, terutama anak kecil.

“Penumpang bus itu tidak hanya orang dewasa aja, ada juga anak-anak. Biasanya beberapa anak yang tidak biasa naik bus akan takut kalau mau berangkat naik bus. Karena ada banyak hiasan boneka, bus jadi terlihat lebih menyenangkan bagi anak,” kata aji di Terminal Ciawi Bogor (29/8/2023).

Tidak hanya di bagian dashboard, boneka juga kerap disematkan pada bangku penumpang agar anak kecil tidak tegang selama perjalanan.

Biasanya boneka yang ada di kursi penumpang berfungsi sebagai bantal leher.

Masih di tempat yang sama, salah satu kernet dari PO Haryanto mengatakan, bus biasanya terkenal kendaraan yang gahar, besar, dan menyeramkan bila dilihat dari luar.

Dengan menggunakan boneka sebagai hiasan kaca depan bus, orang yang ada di luar akan melihat citra yang berbeda dari bus.

“Meletakkan boneka di kaca depan bus akan membuat tampilan bus lebih menyenangkan dan bersahabat bagi semua orang,” kata kernet trayek Ciawi–Bojonegoro tersebut.

Baca Juga: Ditanya Suka Bus Mesin Depan atau Belakang, Para Sopir AKAP Terus Terang Jawab Begini

Sumber: https://otomotif.kompas.com/read/2023/08/30/130100215/kenapa-kaca-depan-bus-akap-kerap-dipajang-banyak-boneka

Editor : Panji Nugraha

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa