Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Neta GT Versi Modifikasi, Kental Sport Car, Emang Boleh Seganteng Ini?

Rendy Surya - Rabu, 27 September 2023 | 08:00 WIB
Modifikasi Neta GT di User Center Neta di Shanghai
Aditya Pradifta/GridOto.com
Modifikasi Neta GT di User Center Neta di Shanghai

Otomotifnet.com -  Saat berkunjung ke kantor pusat Neta di Shanghai, kami menjumpai satu sosok mobil sport elektrik Neta GT yang sudah dimodifikasi dengan tampilan yang cukup ganteng.

Sebagai informasi, Neta GT didesain sebagai mobil sport elektrik untuk entry level. Neta GT ditawarkan dalam beberapa varian.

Neta GT 560 Lite seharga 178,8 ribu Yuan (Rp 378 jutaan), GT 560 seharga 188,8 ribu Yuan (Rp399,1 jutaan), dan GT 660 seharga 206,8 ribu Yuan (Rp 437,2 jutaan).

Varian paling mahalnya adalah Neta GT 580 AWD yang dibanderol 226,8 ribu yuan (Rp 477 jutaan).

Tampilan belakang modifikasi Neta GT, sports car electric dengan harga Rp 370 jutaan di China
Aditya Pradifta/GridOto.com
Tampilan belakang modifikasi Neta GT, sports car electric dengan harga Rp 370 jutaan di China

Sosok Neta GT berkelir hitam yang sudah dimodifikasi ini diberikan aksen black gold satin di beberapa panel. Ini mengesankan konsep modifikasi sporty juga premium.  

Detail 'tipis-tipis' juga bikin penampilannya makin keren, seperti hadirnya lips bumper dari Pulabo. 

Di bagian bodi samping, ada stiker grafis bertuliskan GT berukuran besar menempel di pintu.

Di sektor buritan, kami juga suka dengan ducktail serta bumper belakang yang juga diberi kelir black gold satin.

Sentuhan dress up lainnya ada pada sektor yang paling strategis, yakni pelek.

Neta GT hitam ini kini menggunakan pelek model jari-jari yang juga berwarna gold dari Pulabo.

Neta GT lebih stylish dengan pelek baru namun tetap ring 19 inci
Aditya Pradifta/GridOto.com
Neta GT lebih stylish dengan pelek baru namun tetap ring 19 inci

Soal dimensi pelek, masih sama dengan pelek bawaan mobil, yakni 19 inci. 

Pelek ini juga dibalut ban bawaan yang sudah cukup 'mentereng' yakni Michelin Pilot Sport 4, dengan ukuran 245/45R19. 

Soal tongkrongan, sebenarnya ruang fender Neta GT masih cukup lega untuk disematkan pelek dengan diameter yang lebih besar, 20 atau 21 inci misalnya. 

Apakah Neta GT akan diboyong juga ke Indonesia, sama seperti model Neta V? Hmm, kita tunggu saja informasi resmi dari Neta Auto Indonesia.

Editor : Panji Nugraha

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa