Otomotifnet.com - Duit masih banyak terus meski sudah pensiun dari MotoGP, ini asal duit Valentino Rossi.
The Doctor masih menghasilkan pendapatan 38,5 juta Euro atau senilai Rp 630 miliar selama 2022 lalu (kurs 1 Euro senilai Rp 16.370 per 28 September 2023).
Penghasilan Rossi ini didapat dari beberapa sumber, terutama perusahaan-perusahaan yang dijalankannya.
Dilansir dari Calcio e Finanza, setidaknya ada lima perusahaan yang dikelolanya, pertama adalah The Ranch yang merupakan trek pribadinya.
Kemudian perusahaan brand VR46 yang mengelola dan mengeksploitasi pendapatan dari nama besar pria asal Italia itu.
Setelah itu ada tim balap VR46 Racing Team, VR46 Riders Academy dan juga VR46 Racing Apparel yang mengelola produk merchandise sang legenda MotoGP.
Dari lima usaha tersebut, VR46 Racing Team lah yang memberikan pemasukan paling besar sepanjang 2022 lalu.
Dikutip dari GridOto, tim tersebut menyumbang 16,8 juta Euro (Rp 275 miliar), atau lebih dari 40 persen dari seluruh pemasukan Rossi.
Sedangkan yang kedua adalah perusahaan apparel-nya, yang berkontribusi mencapai 15,5 juta Euro (Rp 254 miliar).
Namun penghasilan tersebut masih kalah besar, jika dibandingkan saat Rossi masih aktif balapan sampai 2021 lalu.
Editor | : | Panji Nugraha |
KOMENTAR