Otomotifnet.com - Petaka pengemudi Innova dalam kondisi yang tidak bugar saat mengemudi, akibatkan dua nyawa melayang.
Peristiwa ini terjadi di Jalan Demak-Kudus tepatnya di Desa Sedu, Kecamatan Demak, Kabupaten Demak, sekiranya pukul 11.56 WIB (21/10/2023).
Kecelakaan melibatkan Innova dan truk parkir di pinggir jalan.
Tim Public Safety Center (PSC) 119 Demak, Nuha Fahrurozi menyampaikan akibat kecelakaan lalu lintas ini, dua orang dikabarkan meninggal dunia.
"Untuk total korbanya enam orang, dua orang meninggal dunia, dan empat luka-luka. Yang meninggal satu cowok sama cewek," ucapnya.
Saat ini, lanjutnya, korban kecelakaan sudah dibawa di Rumah Sakit Mardi Rahayu Kudus.
"Kami tadi bersama teman-teman kesehatan datang langsung evakuasi korban, langsung dibawa ke RS Mardirahayu Kudus," ungkapnya.
Kanit Laka Satlantas Polres Demak, Iptu Bambang Susilo mengatakan, kecelakaan tersebut diduga disebabkan pengemudi Kijang Innova mengantuk atau enggak bugar lalu menabrak bagian belakang truk.
"Dugaan awal karena kurang hati-hati dan konsentrasi dalam mengemudi (mengantuk) menabrak belakang truk yang sedang parkir di bahu jalan," katanya pada Tribunjateng.
Saat ini Satlantas Polres Demak masih melakukan pemeriksaan dari para korban selamat yang sedang dirawat di rumah sakit.
Baca Juga: Kijang Innova Reborn Disiksa Jadi Ambulans, Dipakai Tugas Justru Nyawa Ibu dan Anak Tercabut
Editor | : | Panji Nugraha |
KOMENTAR