Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Tahun 2024 Calon Tol Terpanjang di Indonesia Siap Terealisasi, Panjang 108,30 Km

Irsyaad W - Jumat, 10 November 2023 | 10:00 WIB
Ilustrasi desain tol Gedebage-Tasikmalaya-Cilacap (Getaci)
Dok. Kementerian PUPR
Ilustrasi desain tol Gedebage-Tasikmalaya-Cilacap (Getaci)

Otomotifnet.com - Pembangunan calon tol terpanjang di Indonesia siap terealisasi di tahun 2024.

Memiliki panjang 108,30 Kilometer (Km) dengan nilai investasi Rp 37,14 triliun.

Direktur Jenderal (Dirjen) Bina Marga, Hedy Rahadian menargetkan pembangunan calon tol terpanjang di Indonesia ini dimulai pada kuartal II-2024.

"Tahun depan kira-kira, mungkin kuartal dua tahun depan baru dibangun," ucap Hedy saat ditemui usai meninjau jalan daerah di Kabupaten Tasikmalaya, (8/11/23) menukil Kompas.com.

Bikin penasaran, calon tol terpanjang ini yakni menghubungkan Gedebage-Tasikmalaya-Cilacap (Getaci).

Sementara saat ini, proyek tol Getaci masih dalam tahap pra-kualifikasi vendor, untuk selanjutnya dilakukan bidding.

Dikutip dari laman Badan Pengatur Jalan Tol (BPJT), proses pelelangan memasuki tahap pengumuman pra-kualifikasi dengan dokumen suratnya tertandatangani, (19/10/23).

Di dalam dokumen itu tertulis proyek Tol Gedebage-Tasikmalaya-Ciamis sepanjang 108,30 kilometer dengan perkiraan nilai investasi Rp 37,14 triliun.

Lingkup proyek meliputi melakukan pendanaan, perencanaan teknis, pelaksanaan konstruksi, pengoperasian dan pemeliharaan untuk keseluruhan jalan tol.

Adapun bentuk kerja sama yakni Bangun, Guna, Serah, tanpa dukungan pemerintah.

Editor : Panji Nugraha

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa