Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Populasinya Langka, Avanza 1.3 S A/T Gen 1 Ini Kini Jadi Incaran

Andhika Arthawijaya - Selasa, 14 November 2023 | 22:50 WIB
Modifikasi Toyota Avanza 1.3 S AT 2005
Kyn/Dok. OTOMOTIF
Modifikasi Toyota Avanza 1.3 S AT 2005

Otomotifnet.com - Mungkin masih banyak yang belum tahu kalau PT Toyota Astra Motor (TAM) pernah mengeluarkan Toyota Avanza gen 1 yang bertransmisi matik.

Yup, Avanza 1.3 S bertransmisi matik sempat dijual resmi tahun 2005 dan populasinya tidak banyak.

Dan kini hampir 20 tahun kemudian, Avanza 1.3 S A/T ini mulai banyak dicari.

Bahkan saking langkanya, harganya pun mulai melambung naik.

Baca Juga: Inilah Cara Mudah Bikin Kedap Kabin Mobil Bekas Toyota Avanza

Nah, pria bernama Nalendra ini beruntung pada tahun 2020 lalu membeli Avanza langka tersebut.

"Awalnya memang lagi pengin cari Avanza matik, malah dapat yang spek langka ini dengan warna yang jarang juga," jelas pria yang berprofesi sebagai dokter gigi ini.

Biar tampilannya tetap terlihat fresh dan lebih menarik dipandang, waktu pandemi Covid-19 sedang ganas-ganasnya, ia iseng-iseng memodifikasi Avanza 1.3 S miliknya itu.

Mulai dari ganti pelek beberapa kali sampai yang sekarang terpasang yaitu Enkei ES Tarmac 15 inci.

Pelek Enkei ES Tarmac 15 inci, bikin tampilan terlihat lebih sporty
Kyn/Dok. OTOMOTIF
Pelek Enkei ES Tarmac 15 inci, bikin tampilan terlihat lebih sporty

"Gara-gara pelek ini juga akhirnya gue beli Avanza matik ini, karena PCD-nya 4x114 inci sama dengan punya Avanza," tutur Nalen, sapaan akrabnya.

Lalu kabin dipasang jok Recaro LX dan setir pakai punya Corolla BZG.

Bahkan di kabin belakang jok baris 3 dicabut agar tonneau cover dan dog guard bisa terpasang. Keren gak tuh!

Setir diganti pakai punya Corolla BZG
Kyn/Dok. OTOMOTIF
Setir diganti pakai punya Corolla BZG

Di bumper depan dipasang add-on OEM dari Avanza yang beredar di Thailand.

"Part number Toyota nih, dan cuma bisa dipasang di Avanza gen 1 aja," bangganya.

Lalu di atap tampak telah tertanam roofbox Thule Holiday 700 dengan Thule foot 754 dan wingbar Evo. Kalcer banget! Kyn

Atap dipasangi roofbox Thule Holiday 700 dengan Thule foot 754 dan wingbar Evo
Kyn/Dok. OTOMOTIF
Atap dipasangi roofbox Thule Holiday 700 dengan Thule foot 754 dan wingbar Evo

 

DATA MODIFIKASI

Eksterior : Add-on OEM Avanza Thailand, Thule foot 754, Wingbar Evo 118, Roofbox Thule Holiday 700, deflecta Avanza gen 1

Interior & Audio : Jok Recaro LX tipe C fishnet headrest, Stir BZG Corolla AE101, speaker depan Foss, Basstube LM audio, Dog net, Toneau cover Kia Carens gen 1, Hella 3rd brake lamp tiang, Head unit Pioneer S5250 BT

Kaki-kaki : Stabilizer full under control, Per Tein S-Tech, pelek Enkei ES Tarmac 15x6,5 inci, ban GT Radial Ecotech 195/65R15

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa