Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

HSR Wheel Luncurkan Pelek Gaya Jadul, Harga Mulai Rp 4 Jutaan

Raspati Dana - Minggu, 19 November 2023 | 10:00 WIB
Pelek HSR BOB dijual mulai Rp 4 jutaan
Raspati/Otomotifnet
Pelek HSR BOB dijual mulai Rp 4 jutaan

Otomotifnet.com - HSR Wheel memperkenalkan produk terbarunya, HSR BOB, Sabtu (18/11/2023).

Secara tampilan, pelek ini mengusung gaya desain palang lima (five spokes) yang sempat populer di era '90-an.

Oleh sebab itu, jenama pelek mobil asli Indonesia ini membawanya kembali.

Hal itu merupakan jawaban dari permintaan pasar, di mana saat ini banyak pecinta otomotif yang ingin bernostalgia dengan menggunakan pelek bergaya jadul di mobilnya.

"HSR sebagai sebagai brand pelek mobil lokal terus mengupayakan dan memfasilitasi modifikator tanah air," ujar Hendra Wijaya, Direktur Pemasaran HSR Wheel dalam konferensi pers.

Hadir dengan gaya yang pernah populer pada masanya, HSR BOB punya tampilan yang beda, lebih tegas dan berkontur di bagian center, lips dan rivets.

Struktur tegas dapat dilihat di transisi lug hole ke spoke dan ada sedikit patahan.

Lalu diikuti pinggiran lug hole yang mengotak, sehingga memberi kesan bentuk seperti bunga.

Bagian lips yang melengkung minimalis dengan sentuhan finishing polished.

Pinggiran rivets juga diberikan variasi debossed.

Pelek HSR BOB terpasang di mobil
Raspati/Otomotifnet
Pelek HSR BOB terpasang di mobil

Editor : Panji Nugraha

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa