Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Toyota Alphard Kayak Kayu Bakar di Tol Bintaro, Dilumat Api Posisi Bodi Kanan Nempel Aspal

Irsyaad W - Rabu, 29 November 2023 | 13:00 WIB
Toyota Alphard yang terbakar di gerbang tol Bintaro Xchange usai tabrak tiang dan terguling
Dok. Damkar Tangsel
Toyota Alphard yang terbakar di gerbang tol Bintaro Xchange usai tabrak tiang dan terguling

Otomotifnet.com - Sebuah Toyota Alphard bak kayu bakar di dekat gerbang tol Bintaro Xchange, Pondok Aren, Tangerang Selatan.

Ludes dilumat api dengan posisi bodi kanan nempel aspal alias terguling ke kanan.

Peristiwa tersebut dilaporkan terjadi sekitar pukul 10:30 WIB, (27/11/23).

Danton Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan Tangsel, Imam mengatakan, Alphard tersebut awalnya tabrak tiang lampu penerangan jalan.

"Mobilnya menabrak tiang lampu, habis itu terguling. Jadi saluran BBM-nya kayaknya tumpah, baru terbakar," kata Imam saat dikonfirmasi, (27/11/23) disitat dari Kompas.com

Sebanyak 2 unit mobil pompa berikut 8 personel Dinas Damkar Tangerang Selatan dikerahkan untuk memadamkan kobaran api.

Tak ada kesulitan dalam memadamkan api yang membakar mobil tersebut.

"Itu sekarang sudah padam, enggak butuh waktu lama, paling cuma 3 menit," ucap Imam.

Imam juga memastikan tak ada korban jiwa atas insiden kecelakaan tunggal itu.

Namun, sopir Toyota Alphard tersebut mengalami luka-luka.

"Enggak ada korban jiwa. Kalau luka-luka ada, sopirnya, karena dia nabrak tiang lampu," tutur Imam.

Baca Juga: Kemewahan Toyota Alphard Sekejap Sirna, Jadi Rongsokan di Ungaran

Editor : Iday
Sumber : kompas

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa