Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Honda Brio Belum Terkalahkan, Lagi-lagi Rebut Gelar Best Compact Hatchback GridOto Award 2023

Irsyaad W - Selasa, 5 Desember 2023 | 12:30 WIB
Honda Brio RS facelift.
Rianto Prasetyo/GridOto.com
Honda Brio RS facelift.

Otomotifnet.com - Pengumuman pemenang ajang GridOto Award 2023 berlangsung 1 Desember 2023.

Lagi-lagi, gelar Best Compact Hatchback direbut oleh juara bertahan, Honda Brio.

Honda Brio belum terkalahkan dibanding musuh-musuh sekelasnya.

Toyota Agya dan Daihatsu Ayla yang kompak ganti generasi pun belum mampu menumbangkan Brio.

Juga Suzuki S-Presso yang menawarkan teknologi canggih dan mesin Dual Jet mega irit.

Namun Honda Brio berhasil bertahan berkat keunggulan yang ia miliki sejak awal meluncur plus keunggulan tambahan dari facelift terbaru.

Pertama, Honda Brio datang dengan mesin empat silinder 1.199 cc i-VTEC bertenaga 89 dk dan bertorsi 110 Nm.

Mesin ini masih yang paling bertenaga, tapi sudah dipepet oleh mesin tiga silinder 1.198 cc WA-VE milik Agya dan Ayla dari segi performa dan keiritan.

Hanya saja, mesin empat silinder milik Brio memberikan rasa berkendara yang lebih halus dan minim getaran.

Keunggulan kedua, Brio masih mempertahankan resep set suspensi yang kaku dan bobot setir yang memberikan keasyikan berkendara.

Editor : Panji Nugraha
Sumber : Gridoto

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa