Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Cocok Buat Kado Akhir Tahun, Suzuki Jimny Baru Sekarang Dibanderol Segini

Ferdian - Selasa, 5 Desember 2023 | 20:00 WIB
harga mobil baru Suzuki Jimny per November 2023.
Dok. Jip
harga mobil baru Suzuki Jimny per November 2023.

JB 

Otomotifnet.com - Buat yang kepengin mobil macho dan gagah, Suzuki Jimny bisa jadi pilihan menarik.

Sekadar info, jip mungil ini sudah terkenal keandalannya di berbagai medan juga sudah jadi mobil legendaris di Tanah Air.

Memasuki generasi ke-4 dengan kode bodi JB74, Suzuki Jimny baru versi Indonesia dilengkapi fitur canggih.

Dari eksterior, mobil ini dibekali lampu LED plus sistem washer untuk membersihkan headlamp dari kotoran yang menempel.

Masuk ke dalam kabin, Suzuki Jimny dilengkapi dengan Head Unit berlayar 6,8 inci yang mendukung koneksi USB, Bluetooth, dan Smartphone sebagai media hiburan.

Selain itu, terdapat sistem AC dengan fitur auto climate dan pemanas yang dapat mengatur suhu secara otomatis untuk meningkatkan kenyamanan selama perjalanan.

Bicara soal kemampuan off-road, Suzuki Jimny baru dilengkapi dengan penggerak All Grip Pro 4WD (2H, 4H, dan 4L).

Lalu masih ada sejumlah fitur pendukung yang berguna saat digunakan berpetualangan di medan berat seperti Hill Descent Control (HDC) dan Hill Hold Control (HDC).

interior Suzuki Jimny
YouTube GridOto
interior Suzuki Jimny

Dikutip dari GridOto, Suzuki Jimny dibekali mesin K15B 1.462 cc bertenaga 102 dk di 6.000 rpm dan torsi sebesar 130 Nm pada 4.000 rpm.

Editor : Panji Nugraha

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa