Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Sepanjang 2023 Sudah Terjadi Kecelakaan Nahas Sebanyak Ini di Tol Cipali

Irsyaad W - Senin, 25 Desember 2023 | 12:30 WIB
Jordi Onsu kecelakaan hingga tabrak pembatas jalan di tol Cipali
Instagram @jordionsu
Jordi Onsu kecelakaan hingga tabrak pembatas jalan di tol Cipali

Otomotifnet.com - Tol Cipali memiliki catatan kelama sepanjang 2023 ini.

Karena sudah beberapa kali terjadi kecelakaan nahas yang sampai memakan korban jiwa.

Terbaru kasus kecelakaan bus PO Handoyo trayek Jogja-Bogor yang menewaskan 12 orang, (16/12/23).

1. Kecelakaan bus Handoyo

KNKT investigasi kecelakaan Bus Handoyo di Tol Cipali
Istimewa via Tribun Jabar
KNKT investigasi kecelakaan Bus Handoyo di Tol Cipali

Dikutip dari Kompas.com, (16/12/23), kecelakaan maut ini terjadi usai bus melaju dengan kecepatan tinggi dan mengabaikan rambu peringatan.

Akibatnya, sebanyak 12 orang dilaporkan tewas, sementara 2 orang mengalami luka berat dan 7 orang mengalami luka ringan.

"Kita perkirakan kecepatan saat melintasi tikungan itu di atas 40 kilometer per jam, padahal di sebelum tikungan sudah ada peringatan batas maksimal itu 40 kilometer per jam," kata Kapolres Purwakarta, AKBP Edward Zulkarnain dilansir dari Kompas.com, (17/12/23).

Sopir bus diduga tidak mengantisipasi tikungan yang cukup tajam dan tidak dapat mengendalikan kendaraannya sebelum kecelakaan.

Karena kelalaian ini, sopir bus terancam hukuman 12 tahun penjara, berdasarkan Pasal 311 atau 310 UU Nomor 22 Tahun 2009 tentang Lalu Lintas dan Angkutan Jalan.

Editor : Panji Nugraha

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa