Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Biaya Kepemilikan Grand Vitara Per Hari Terjangkau, Seharga Semangkok Bakso

Panji Nugraha - Sabtu, 30 Desember 2023 | 23:25 WIB
Suzuki Grand Vitara
Suzuki
Suzuki Grand Vitara

Otomotifnet.com - Suzuki Grand Vitara hadir ke pasar Indonesia untuk bersaing di kelas SUV (Sport Utility Vehicle) yang makin menggeliat dari tahun ke tahun.

Sambutan cukup baik diperlihatkan konsumen Indonesia terhadap Grand Vitara yang sudah dijejalkan teknologi Smart Hybrid Vehicle by Suzuki (SHVS) itu.

Tercatat terjadi peningkatan penjualan Grand Vitara sebanyak 8% pada bulan November 2023 lalu.

"Grand Vitara telah lama berada di pasar Indonesia, dan kami akan terus menghadirkan ubahan yang menambah nilai SUV hybrid legendaris ini,"

"Tentu selain menawarkan fitur-fitur yang canggih, salah satu keunggulan yang Grand Vitara tawarkan adalah biaya yang kompetitif baik dari biaya awal pembelian hingga biaya kepemilikan,” ujar Randy R. Murdoko, Asst. to Dept Head of 4W Sales PT SIS.

Suzuki Grand Vitara dibekali mesin 1.500cc berkode K15C Dual Jet yang ramah lingkungan karena dipadukan dengan teknologi Smart Hybrid Vehicle by Suzuki (SHVS).

Dengan teknologi hybrid ini, Suzuki mengklaim Grand Vitara ini memiliki kelebihan yaitu lebih efisien bahan bakar, mengurangi emisi gas buang hingga dan biaya kepemilikan terjangkau.

Menarik untuk dibahas, ternyata biaya kepemilikan Grand Vitara per hari tergolong ekonomis, bahkan kalau diseterakan seharga semangkok baso.

Urban SUV atau SUV perkotaan ini ditawarkan dalam dua pilihan trim, yaitu Grand Vitara GL dan Grand Vitara GX.

Dengan banyak fitur yang disematkan, biaya kepemilikan Grand Vitara per hari sekitar Rp 21.452,- untuk tipe GL dan Rp 22.545,- untuk tipe GX.

Biaya Perawatan Berkala

Biaya perawatan berkala Grand Vitara hingga 50.000 km, masih mendapatkan gratis biaya jasa servis.

Biaya jasa service baru akan muncul ketika mobil sudah mencapai 60.000 km hingga 100.000 km dan seterusnya.

Paket servis yang diberikan kepada konsumen Grand Vitara, terhitung saat mobil menyentuh 100.000 km atau 5 tahun berkisar berkisar pada nominal Rp10.589.750,- atau jika dihitung per harinya adalah sebesar Rp5.803,-.

Biaya perawatan ini meliputi penggantian fast moving parts dan produk oli Ecstar kendaraan.

Tapi biaya ini belum termasuk penggantian suku cadang.

Biaya Pajak

Pajak Kendaraan Bermotor (PKB) pada tipe GL dan GX memiliki perbedaan biaya PKB.

Untuk Grand Vitara dengan tipe GL dikenakan biaya sebesar Rp5.712.000,- per tahun atau sebesar Rp15.649,- per hari.

Sedangkan, kisaran biaya yang dikeluarkan untuk Grand Vitara dengan tipe GX adalah sebesar Rp6.111.000,- per tahun atau jika dibagi per hari maka biaya yang akan dikeluarkan per harinya sejumlah Rp16.742,-.

“Melalui pemaparan biaya kepemilikan Grand Vitara ini, kami berharap dapat membantu calon konsumen dalam menghitung biaya yang akan dikeluarkan ketika membeli unit kendaraan dan semakin yakin untuk melakukan pembelian Grand Vitara,"

"Hal ini juga menjadi salah satu bentuk komitmen kami untuk memudahkan masyarakat dalam mendapatkan mobil impiannya dari Suzuki,” tutup Randy.

Biaya Kepemilikan Grand Vitara per hari

Tipe

Biaya

PerawatanBerkala

Biaya Pajak

Kendaraan Bermotor

Total

Biaya Kepemilikan

Grand Vitara GL Rp5.803,- Rp15.649,- Rp21.452,-
Grand Vitara GX Rp5.803,- Rp16.742,- Rp22.545,-

Baca Juga: Ertiga Hybrid Hingga XL7 Hybrid Jadi Langkah Konkret Suzuki Mengurangi Polusi Karbon

Editor : Panji Nugraha

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa