Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Marak Truk dan Bus Rem Blong, KNKT Sayangkan di SIM B1 dan B2 Tak Ada Materi Ini

Ferdian - Sabtu, 27 Januari 2024 | 17:30 WIB
Kecelakaan lalu lintas terjadi di Jalan Raya Puncak, Bogor, Jawa Barat, Selasa (23/1/2024).
Instagram/jakarta.terkini
Kecelakaan lalu lintas terjadi di Jalan Raya Puncak, Bogor, Jawa Barat, Selasa (23/1/2024).

Otomotifnet.com - Akhir-akhir ini sering kejadian truk atau bus mengalami rem blong.

Terbaru kejadian ada di Puncak, Kabupaten Bogor.

Yang mana truk boks muat air mineral hilang kendali diduga karena rem blong.

Sebenarnya, penyebab dari rem blong secara umum dibagi jadi dua, faktor manusia dan kendaraan.

Biasanya sopir kendaraan besar kurang pemahaman soal cara mengemudi di jalan menurun.

Ahmad Wildan, Senior Investigator KNKT mengatakan, masih ditemukan pengemudi yang tidak paham cara melewati jalan menurun, seperti pakai gigi tinggi atau lima.

"Pakai gigi 5 di jalan menurun, otomatis kendaraan berjalan kencang dan pengemudi akan dipaksa mengerem berulang ulang. Ini sebenarnya yang menyebabkan rem blong," kata Wildan, dikutip dari Kompas.com.

Wildan melihat adanya kesamaan dari kasus-kasus rem blong.

Seperti jalan menurun, kendaraan besar, pakai gigi tinggi, engine brake dan exhaust brake tidak digunakan secara efektif, dan memakai rem utama (rem kaki).

"Terjadi kegagalan pengereman, bisa kampas overheat, anginnya tekor, atau minyak remnya yang overheat karena pengereman panjang dan berulang," kata Wildan.

Editor : Panji Nugraha

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa