Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Ini 6 Cara Aman Berkendara Motor di Musim Hujan Versi Yamaha Riding Academy

Irsyaad W - Selasa, 30 Januari 2024 | 12:00 WIB
Tips cara aman berkendara di musim hujan
Yamaha
Tips cara aman berkendara di musim hujan

Otomotifnet.com - Cara berkendara motor di musim panas dan hujan pastinya berbeda.

Saat musim hujan seperti sekarang, tentu kewaspadaan mesti ditingkatkan.

Ini mendorong Yamaha Riding Academy beri tips 6 cara aman berkendara motor di musim hujan.

"Curah hujan yang intens akhir-akhir ini menuntut pengguna motor untuk meningkatkan kewaspadaannya saat sedang berkendara. Karena dengan kondisi jalan yang basah dan tergenang air tentu membuat resiko kecelakaan menjadi lebih besar," kata Muhammad Arief, Instruktur YRA & Community PT Yamaha Indonesia Motor Mfg dari keterangan resminya, (24/1/24).

"Untuk itu, fokus yang tinggi, persiapan yang matang serta pemahaman berkendara yang baik dan pemilihan jalur yang tepat, menjadi poin-poin yang penting untuk menjaga safety riding ketika berkendara di musim hujan seperti ini," jelasnya.

Berikut tips dari Yamaha Riding Academy (YRA) tata cara berkendara motor di musim hujan:

1. Pastikan Motor dalam Kondisi Sehat

Dari segi persiapan, hal pertama yang harus dicek oleh pengguna motor adalah memastikan motornya dalam kondisi layak jalan.

Pada musim hujan ada beberapa komponen motor yang memiliki peranan vital dan penting untuk dicek, seperti ban yang berfungsi menjaga traksi ke permukaan jalan, lampu penerangan yang membantu jarak pandang, sistem pengereman untuk deselerasi kecepatan di permukaan jalan yang basah dan licin, serta beberapa komponen pendukung berkendara lainnya.

Bila ada komponen yang dirasa perlu untuk dicek lebih lanjut atau bahkan diganti, pemilik motor Yamaha dapat memanfaatkan aplikasi My Yamaha Motor.

Editor : Panji Nugraha

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa