Otomotifnet.com - Mobil bekas kesayangan sering menghajar lubang di jalanan gaes?
Awas, inilah yang akan terjadi bila sering menghajar lubang di jalan.
Di musim hujan, beberapa wilayah Jabodetabek tergenang banjir.
Nah, banjir ini bikin jalan berlubang, dampaknya ke kaki-kaki mobil.
Yap, jalan berlubang ini punya efek merusak kaki-kaki mobil, berikut dampak yang bisa terjadi.
1. Ball Joint Rusak
Dampak lain dari jalan berlubang bisa membuat ball joint mobil cepat rusak.
Biasanya bantalan ball joint jadi cepat aus, sehingga ball joint jadi oblak.
Ball joint yang rusak berdampak pada kenyamanan dan handling mobil.
Salah satunya adalah bunyi berisik dari kolong mobil.
2. Ban Benjol
Selain ball joint rusak, dampak dari jalan berlubang bisa bikin ban mobil benjol akibat menghantam lubang dengan keras.
Apalagi kalau tekanan angin ban lagi kurang, bisa memperbesar risiko ban benjol.
Ban benjol disebabkan ada konstruksi kawat baja pada ban mobil yang terputus.
Sehingga mengakibatkan udara masuk ke rongga ban mobil.
Kalau sudah benjol, sebaikny ganti dengan ban baru.
3. Bushing Suspensi
Jalan rusak juga bisa berdampak pada suspensi mobil, yaitu memperpendek umur bushing.
Karena bushing ini kan ikut bergerak, apalagi saat jalan rusak, pergerakannya lebih ekstrim.
Sehingga bushing mobil jadi lebih cepat aus atau sobek akibat sering melintasi jalan rusak atau berlubang.
Nah, itulah yang akan terjadi bila mobil sering menghajar lubang di jalan dilansir dari GridOto.com.
Baca Juga: Gak Nyangka, Inilah Biang Keladi Penyebab Rem Mobil Bisa Blong
Editor | : | ARSN |
KOMENTAR