Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Banyak Yang Belum Tahu, Ini Alasan Mobil Sengaja Dibikin Mogok Saat Transmisi Otomatik Kepanasan

Irsyaad W - Selasa, 19 Maret 2024 | 15:15 WIB
Ilustrasi tuas transmisi mobil matik berpenggerak 4x4
Dok. OTOMOTIF
Ilustrasi tuas transmisi mobil matik berpenggerak 4x4

Budi mengatakan beberapa mobil yang mengalami masalah pada transmisi matik sampai muncul fail safe mode yang Ia tangani, terakhir Nissan Juke mogok di Kopeng.

Foreman Nissan Bintaro, Ibrohim mengatakan suhu oli matik bisa mengalami overheat, kondisi tersebut sangat berbahaya karena viskositas oli akan berubah.

"Jika suhu oli matik mengalami panas berlebih, kemampuannya dalam mentransfer tenaga akan berubah, maka secara sistem kemampuan transmisi akan dibatasi, sehingga tidak terjadi panas yang semakin tinggi dan memperparah kerusakan," ucap Ibrohim beberapa waktu lalu menukil Kompas.com.

Ibrohim mengatakan transmisi yang sudah mengalami overheat tidak akan bisa berjalan dengan normal, namun sistem sengaja membuatnya terbatas sampai suhu kembali normal.

"Di dalam transmisi ada sensor suhu yang bertugas melaporkan suhu oli transmisi secara langsung kepada TCM, sehingga sistem akan menyesuaikan kondisi sebenarnya," ucap Ibrohim.

Sensor suhu oli transmisi akan memberikan informasi ke TCM untuk selanjutnya diinfokan ke ECM dan lainnya sehingga secara kompak sistem akan memberikan respons sama yakni membatasi performa mobil.

"Itu disebut fail safe mode yakni mode aman ketika terjadi masalah pada sistem, sama seperti respons tubuh manusia ketika terluka maka kadang kita merasa sakit dan lemas, kurang lebih seperti itu," ucap Ibrohim.

Menurut Ibrohim mobil matik sengaja dibatasi kemampuannya seperti itu agar bisa menemukan lokasi yang aman atau bengkel terdekat.

Selebihnya, pihak bengkel yang akan melakukan analisa dan menginformasikan hasil pemeriksaan awal tersebut.

Baca Juga: Transmisi Matik di Mobil Juga Bisa Overheat, Ciri-cirinya Bisa Dideteksi, Awalnya Slip

Editor : Iday

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa