Otomotifnet.com - Pemilik mobil harus mengantisipasi beberpa hal pada musim hujan seperti sekarang ini.
Karena hujan yang terus mengguyur setiap harinya bisa bikin mobil jadi gampang kotor.
Tak hanya kotor, mobil jadi terancam dengan adanya karat terutama pada bagian kolong.
Karat ini kalau dibiarkan terus menerus akan merambat ke komponen lainnya di kaki-kaki mobil.
Bagian kaki-kaki yang sering terserang karat seperti bagian bushing, tie rod sampai suspensi.
"Bagian kaki-kaki yang karat ini sangat mungkin terjadi, sebagai contoh di bagian bushing arm," buka Hendra, Mekanik bengkel Barbar Motorsport di ruko Boulevard Grand Wisata, Tambun.
Bagian kaki-kaki yang terdapat banyak sela-sela kecil sehingga karat dengan mudah muncul.
Begitu juga pada bagian suspensi, karat juga bisa terjadi di per dan sokbreker.
"Kalau karat terjadi pada baut-baut nantinya akan jadi sulit dibuka," terangnya.
Jadi mencegah hal tersebut sebaiknya lakukan pembilasan setelah mobil dipakai saat hujan.
Pembilasan ini akan membuat air hujan tidak menempel di kolong mobil.
"Alangkah baiknya kita mencegah munculnya karat daripada sudah terjadi dan menjadi susah untuk dibuka saat dibutuhkan," tambah Dedi Santoso, kepala bengkel Honda Kencana Kranji, Bekasi.
Baca Juga: Banyak Yang Salah Sangka, Ternyata Ini Kegunaan Lampu Hazard Pada Mobil
Editor | : | optimization |
KOMENTAR