Otomotifnet.com - Buat yang lagi cari mobil diesel kondisi bekas untuk mudik Lebaran bisa lirik Kijang Innova tahun 2008 ini.
Yap, Innova diesel 2008 ini cocok banget dibawa ke kampung halaman.
Di bursa mobil bekas (mobkas), Harga Kijang Innova diesel 2008 yang termurah ada tipe E.
Kijang Innova diesel 2008 tipe E ini dibanderol seharga Rp 120 juta.
Sedangkan tipe G transmisi matik ada diangka Rp 150 juta dapat yang facelift.
Yang termahal ada tipe V A/T Facelift seharga Rp 170 juta dengan transmisi matik.
Untuk performanya, mesin Innova diesel generasi pertama dengan kode 2KD-FTV ini tidak bisa dibilang kencang.
Mesin dengan kapasitas 2.494 cc 4 silindernya bertenaga 105 dk di putaran mesin 3.600 rpm dan torsi 260 Nm di 1.600-2.400 rpm.
Daya tahan yang lebih kuat, spare part yang lebih murah, dan gampang dimodifikasi inilah yang menjadikan kelebihan mesin 2KD di Innova diesel generasi pertama.
Editor | : | ARSN |
KOMENTAR