Otomotifnet.com – Nama Suzuki Jimny pasti tak asing di telinga para pencinta otomotif, khususnya mobil off-road. Mobil ini telah menjadi legenda sejak era 1970-an karena dikenal tangguh dan "bandel".
Setelah beberapa dekade, Suzuki kembali menghadirkan Jimny generasi terbaru di 15 Februari 2024.
Meski hadir dengan konsep lima pintu (5-door), mobil ini tetap mempertahankan desain klasiknya yang ikonik dengan sentuhan modern yang membuatnya lebih stylish dan nyaman.
Dari segi spesifikasi, mobil ini mengalami pembaharuan yang signifikan, salah satunya, dimensi panjang 3.965 mm dan wheelbase 2.590 mm yang mampu memberikan ruang duduk yang lega bagi penumpang.
Penambahan pintu juga membantu penumpang belakang untuk keluar masuk dari mobil, serta kapasitas bagasi sebesar 211 liter juga pas untuk membawa perbekalan yang dibutuhkan.
Bagian eksterior Suzuki Jimny 5-door juga ikut dilengkapi dengan chrome front grille, rear view camera, serta empat buah parking sensor.
Di bagian dalam, Suzuki Jimny 5-door telah dilengkapi dengan enam buah airbags dengan touchscreen head unit sembilan inci dengan konektivitas smartphone.
Suzuki Jimny 5-door juga dibekali dengan sistem penggerak empat roda (4x4) bernama AllGrip Pro untuk memudahkan bagi pengendara dalam menaklukan medan offroad.
Fitur ini ditunjang dengan adanya teknologi Hill Descent Control dan Hill Hold Assist, sehingga Suzuki Jimny 5-door dapat digunakan baik oleh pemula hingga kalangan profesional.
Untuk membuktikan ketangguhan mobil anyar ini, tim Otomotifnet dam GridOto berinisiatif untuk membuat video uji coba (test drive) dengan mengajak driver perempuan,
Editor | : | Sheila Respati |
KOMENTAR