Cairan coolant merupakan cairan kimia yang didesain agar tidak menyebabkan karat di jalur pendinginan mobil.
"Coolant yang bagus harus anti korosi, melindungi metal pada komponen radiator," timpal Stanley Tjhie, Brand Developer PT Laris Chandra selaku distributor coolant merek Prestone.
Tekanan dan temperatur yang tinggi di dalam radiator bisa mempercepat terjadinya oksidasi sehingga rentan timbul korosi.
3. Anti Busa
Yesaya menambahkan, "Coolant juga didesain agar anti busa, supaya tidak mudah overheat," jelasnya.
Karena busa itu tidak tahan panas, "Sehingga kalau banyak busa, mesin bisa cepat overheat," tambah Yesaya.
4. Anti Kerak
Kelebihan lain coolant dibandingkan air biasa adalah tidak menimbulkan kerak.
"Air yang digunakan untuk campuran coolant sudah demineralisasi alias bebas mineral, sehingga tidak menimbulkan kerak," pungkas Yesaya.
Karena jika menimbulkan kerak, bisa menyumbat sirkulasi cairan pendingin dari radiator.
Baca Juga: Air Radiator di Mobil Bekas Jangan Dicampur-campur, Inilah Akibatnya
Editor | : | Panji Nugraha |
KOMENTAR