Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

JLNT Casablanca Ditutup Permanen Tiap Malam, Ini Alasannya

Ferdian - Rabu, 17 April 2024 | 16:00 WIB
Palang Buka tutup JLNT Casablanca
Adam Samudra
Palang Buka tutup JLNT Casablanca

Otomotifnet.com - Tidak hanya sementara, penutupan Jalan Layang Non-tol (JLNT) Casablanca akan dilakukan setiap malam.

Hal ini dilakukan Dinas Perhubungan (Dishub) DKI Jakarta untuk menekan pelanggaran dan kecelakaan.

Kepala Dishub DKI Jakarta Syafrin Liputo mengatakan, keputusan tersebut diambil setelah evaluasi uji coba penutupan yang berlangsung sejak 1 April 2024.

“Berdasarkan hasil evaluasi penutupannya kami perpanjang. Ditutup seterusnya (setiap malam), dipermanenkan,” ujar Syafrin saat dikonfirmasi (17/4/2024).

Syafrin menjelaskan, penutupan JLNT Casablanca setiap pukul 00.00-04.00 WIB terbilang efektif.

Sebab, penyalahgunaan jalan tersebut untuk balap liar motor hingga kecelakaan lalu lintas bisa ditekan.

Di samping itu, lalu lintas di Jalan Prof Dr Satrio juga tetap normal meski ada penutupan JLNT Casablanca pada malam hari.

“Artinya saat jalan tersebut ditutup di tengah malam, lalin di bawahnya, yakni Jalan Prof Dr Satrio tetap normal dan lancar,” kata Syafrin dikutip dari Kompas.com.

Sebelumnya, Dishub DKI Jakarta berencana menerapkan sistem buka tutup untuk ruas JLNT Casablanca, Jakarta Selatan.

Syafrin menjelaskan, sistem buka tutup JLNT Casablanca rencananya akan dimulai pada 1 April 2024.

Editor : Panji Nugraha

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa