Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Banyak Yang Belum Tahu, Kenapa Motor Baru Wajib Ganti Oli Mesin di 500-1.000 Km Pertama

Irsyaad W - Kamis, 25 April 2024 | 14:30 WIB
Servis Gratis Pertama Yamaha Lexi LX 155
Isal/GridOto.com
Servis Gratis Pertama Yamaha Lexi LX 155

Otomotifnet.com - Pabrikan rata-rata mewajibkan motor baru untuk ganti oli mesin saat odometer menginjak 1.000 Km pertama.

Penyebabnya bukan akal-akalan atau politik dari bengkel resmi.

Melainkan soal nasib ke depan dari si mesin itu sendiri.

Iman Maliki, Service Advisor bengkel resmi Yamaha Era Motor Pasar Minggu beberkan alasan wajib ganti oli mesin pada motor baru karena terkait dari program servis dari pabrikan.

"Pada motor Yamaha, Kartu Servis Gratis (KSG) pertama itu maksimal 1 bulan dari tanggal pembelian atau 1.000 km dapat gratis biaya servis dan oli mesin, mana yang tercapai dahulu," buka Iman mengutip GridOto.

"Kalau gak sesuai prosedur, oli mesin dan servis gratisnya bisa hangus," tambahnya saat ditemui, (4/24).

Kemudian program servis dari pabrik berkaitan juga dengan garansi motor.

Proses ganti oli pada 1.000 km pertama Yamaha Lexi LX 155
Isal/GridOto.com
Proses ganti oli pada 1.000 km pertama Yamaha Lexi LX 155

"Motor Yamaha saat ini sudah mendapatkan garansi rangka 5 tahun," kata Iman.

"Syaratnya kalau mau klaim garansi sebaiknya KSG 1 Sampai KSG 4 berjalan semua," ungkapnya.

Editor : Panji Nugraha

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa