Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Percuma Beli yang Palsu, Ini Alasan Pelat Nomor ZZ Tidak Kebal Ganjil Genap

Ferdian - Senin, 6 Mei 2024 | 15:30 WIB
Pelat nomor Khusus Palsu
Polda Metro Jaya
Pelat nomor Khusus Palsu

Otomotifnet.com - Perlu tahu, ini penjelasan pengguna pelat ZZ tetap tidak akan kebal atuiran ganjil genap.

Karena dulu alasan orang-orang pakai pelat khusus seperti RF supaya bisa lolos ganjil genap.

Polemik tersebut pun direspons Polri, dengan mengganti pelat RF ke ZZ.

Namun tentu saja tidak menutup kemungkinan kalau nantinya ada pemalsuan pelat nomor khusus dengan kode ZZ.

Dirregident Korps Lalu Lintas Polri, Brigjen Polisi Yusri Yunus memastikan, percuma kalau memalsukan pelat nomor khusus, ganjil genap akan tetap berlaku buat penggunanya, mau yang asli buat dinas maupun palsu.

"Banyak yang menghindari ganjil genap, tapi nomor khusus itu tetap kena ganjil genap, ditilang," kata Yusri dikutip dari Kompas.com (5/5/2024).

Yusri bilang, percuma beli pelat nomor khusus palsu sampai harus bayar mahal hingga jutaan rupiah.

Pelat nomor khusus baru terbebas dari ganjil-genap saat sedang dikawal.

"Jadi enggak usah beli-beli, padahal tetap kena tilang," kata Yusri.

Selain itu, peredaran pelat nomor khusus dengan kode ZZ sekarang sudah dikurangi.

Cuma mobil dinas yang punya jabatan dan satu unit saja.

Penggunanya juga terbatas, tidak sampai Eselon III seperti pelat RF.

Baca Juga: Terungkap, Ada Jasa Pembuatan Pelat Khusus ZZ Dengan Biaya Rp 55 Sampai 100 Juta

Editor : Panji Nugraha

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa