Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Intip Spesifikasi GAC Aion Y Plus, BYD Atto 3 dan Wuling Cloud EV Kalah Bongsor

Rendy Surya - Minggu, 16 Juni 2024 | 17:30 WIB
GAC Aion Y Plus
Rendy/Otomotifnet
GAC Aion Y Plus

Soal tenaga, kedua varian tersebut dibekali motor listrik penggerak roda depan yang sama.

Outputnya diklaim 150 kW atau 201 dk serta torsi puncak di 225 Nm.

Sebagai info, mobil listrik GAC Aion Y Plus pertama kali meluncur di dunia pada 2022.

Ia punya ciri khas pada desain headlamp yang disebut "Angel's Wings" atau sayap malaikat dengan model tujuh batang lampu horizontal.

GAC Aion Y Plus
Rendy/Otomotifnet
GAC Aion Y Plus

Soal dimensi ia memiliki panjang 4.535 mm, lebar 1.870 mm, tinggi 1.650 mm.

Diantara BYD Atto 3 dan Wuling Cloud EV, GAC Aion Y Plus punya ukuran bodi yang lebih panjang.

Sebagai info, Wuling Cloud EV memiliki dimensi panjang 4.295 mm, lebar 1.850 mm dan tinggi 1.650 mm.

Sedangkan BYD Atto 3 punya panjang 4.455 mm, lebar 1.875 mm dan tinggi 1.615 mm.

GAC Aion Y Plus
Rendy/Otomotifnet
GAC Aion Y Plus

GAC Aion Y Plus memiliki kabin yang luas berkat wheelbase yang mencapai 2.750 mm dan leg room jok belakang yang mencapai 1.022 mm.

Terus jok depan mobil ini bisa direbahkan rata sehingga membentuk tempat tidur sepanjang 1,8 meter yang bisa dimanfaatkan sebagai tempat tidur untuk istirahat yang nyaman atau menonton film.

Sementara itu jok belakang bisa dilipat rata sehingga menciptakan ruang bagasi sebesar 1.200 liter.

Oiya, GAC Aion Y Plus memiliki layar instrumen 10,25 inci dan layar infotainment 14,6 inci.

Kabin juga semakin terlihat luas berkat hadirnya panoramic sunroof.

Untuk kelir kabinnya ada dua tema, kombinasi putih-hitam dan hitam-biru (Fairywonderland dan Forest).

GAC Aion Y Plus nantinya akan tersedia dalam lima pilihan warna single-tone (Pure Colors) dan dua two-tone (Dual Colors).

Putih, Hitam, Silver, Rose-Gold, Green Mint, Putih two-tone, dan Green Mint two-tone.

Seperti apa spesifikasi lengkapnya, tunggu acara peluncuran resminya ya. 

Editor : Panji Nugraha

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa