Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Innova Community Gelar Kopdar Akbar Sumatera 2024, Dukung Net Zero Emission

Panji Maulana - Senin, 1 Juli 2024 | 13:33 WIB
Innova Community menyerahkan simbolis bibit pohon
Istimewa
Innova Community menyerahkan simbolis bibit pohon

Otomotifnet.com - Innova Community mengadakan Kopdar Akbar Sumatera 2024 di Jambi.

Dalam rangka mendukung pemerintah menuju Net Zero Emission, Innova Community mengadakan Kopdar Akbar Sumatera 2024 dengan melaksanakan ECO Activity pada 22-23 Juni 2024 berlokasi di Jambi.

Kegiatan ini diikuti oleh sekitar 400 anggota Innova Community (IC) beserta keluarga dan kurang lebih 150 kendaraan Toyota Innova dari 15 Chapter IC di Indonesia.

Yaitu, chapter Jambi, Sumatera Utara, Sumatera Barat, Riau, Palembang, Lampung, Banten Kulon, Tangerang, Bogor, Jakarta Selatan, Jakarta Barat, Jakarta Timur, Jawa Timur, Plat K dan Sub. Chapter Malang.

“Konsep acara Kopdar Akbar Sumatera 2024 berangkat dari semangat It's Time For Everyone, dimana saat ini semua lapisan masyarakat dapat berkontribusi dalam pengurangan jejak karbon," ujar Fransisca Frans Ariyanti, Ketua Harian IC.

Lebih lanjut, wanita yang disapa Sisca ini mengatakan, "Saya sungguh mengapresiasi Innova Community Chapter Jambi sebagai tuan rumah karena dengan antusias berkomitmen meneruskan semangat ITFE."

Penanaman pohon dari Innova Community
Istimewa
Penanaman pohon dari Innova Community

Acara dibuka dengan pembukaan booth bersama Agung Toyota dengan pengadaan THS (Toyota Home Service). Disini member IC dan masyarakat umum bisa melakukan service ringan, uji emisi, dan general check-up.

Tidak hanya itu, acara juga diisi oleh Test Drive Corolla Cross Hybrid dan juga penanaman 200 bibit tanaman buah di area Candi Muaro Jambi.

“Kami dengan konsisten mensosialisasikan dan juga mengimplementasikan gerakan karbon netral dalam bentuk penanaman bibit pohon, pemilahan sampah, dan juga test drive kendaraan dengan teknologi Hybrid dalam acara ini. Harapan kami, semua member dapat berkontribusi dalam kegiatan karbon netral di kehidupan sehari-hari,” ujar Qroy Rahmat Adila, Ketua Innova Community Chapter Jambi.

Editor : Panji Maulana

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa